Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Menangkan Napoli, Higuain Akui Alami Cedera

Kompas.com - 01/02/2016, 07:33 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

NAPLES, KOMPAS.com - Pendukung Napoli boleh saja bersuka cita setelah timnya menang telak 5-1 atas Empoli, pada Minggu (31/1/2016). Namun, di balik kemenangan itu, terdapat kabar buruk soal kondisi fisik Gonzalo Higuain.

Pada laga tersebut, Higuain sukses menyumbangkan satu gol, tepatnya pada menit ke-33. Higuain pun kian mengokohkan statusnya sebagai top scorer sementara Serie A dengan lesakan 22 gol dari 22 pertandingan.

Akan tetapi, seusai laga tersebut, Higuain melontarkan pengakuan yang membuat kubu Napoli cemas. Pemain berusia 28 tahun itu menyatakan mengalami masalah pada bahunya.

Tanda-tanda Higuain mengalami cedera sudah terlihat saat laga kontra Empoli masih bergulir. Ketika laga memasuki menit ke-72, Higuain digantikan oleh Manolo Gabbiadini.

Padahal, pada dua pertandingan Serie A sebelumnya (melawan Sassuolo dan Sampdoria), Higuain mampu bermain hingga 90 menit.

"Saya merasa kurang baik. Saya sempat mendapat benturan di bahu. Setelah pertandingan selesai, saya pun mulai merasa sedikit nyeri," ujar Higuain kepada Mediaset Premium.


Selama berseragam Napoli, Higuain sudah dua kali mengalami cedera yang membuatnya absen beberapa laga. Keduanya terjadi pada musim kompetisi 2013-2014.

Cedera pertama terjadi pada 28 September 2013, yang mengharuskannya menepi hingga 19 hari. Sedangkan yang kedua terjadi pada 5 Mei 2014, yang memakan waktu absen selama sebulan

Kendati demikian, Higuain tak terlalu merisaukan rasa nyerinya itu. Dia hanya berharap tren positif Napoli di Serie A bisa terus berlanjut.

"Kami harus terus bergerak maju, memenangi laga demi laga, seperti yang telah kami lakukan. Kami adalah kelompok yang bersatu, dan berharap bisa terus seperti itu," kata Higuain.

"Kami harus tetap bersikap tenang, tetapi juga terus bekerja. Hanya dengan cara seperti itu kami bisa meraih kemenangan."

Kemenangan atas Empoli pun mengantarkan Napoli kembali ke singgasana puncak klasemen Serie A dengan perolehan 50 poin. Mereka unggul dua poin dari Juventus di urutan kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com