Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Menang atas Liverpool di Anfield

Kompas.com - 17/01/2016, 23:00 WIB


LIVERPOOL, KOMPAS.com
- Manchester United menang tipis 1-0 saat bertandang ke markas Liverpool di Anfield pada lanjutan Premier League, Minggu (17/1/2016).

Wayne Rooney menjadi penentu kemenangan Setan Merah pada laga tersebut. Tembakan dia pada menit ke-77 memanfaatkan bola muntah sundulan Marouane Fellaini yang membentur mistar gawang Liverpool, gagal diantisipasi Simon Mignolet.

Pada laga ini, Liverpool sebenarnya tampil begitu mendominasi. Dari segi penguasaan bola, mereka unggul dengan 53 persen berbanding 47 persen.

Begitu juga dengan jumlah tembakan. The Reds bisa melepaskan 19 tembakan dan 4 di antaranya tepat sasaran.

Akan tetapi, justru Manchester United yang bisa memanfaatkan satu-satunya tembakan tepat dari 7 usaha pada laga ini.

Bermula dari umpan sepak pojok Juan Mata, Fellaini menyambut bola dengan sundulannya. Namun, sundulan dia hanya membentur tiang.

Rooney yang berdiri dalam posisi bebas lantas melepaskan tendangan keras menyambut bola muntah yang mengarah kepadanya.

Gol Rooney itu menjadi pembeda hasil akhir kedua tim. Manchester United menang 1-0 atas Liverpool. Hasil ini sekaligus menjaga rekor positif Louis van Gaal yang selalu menang dalam 4 pertandingan Premier League melawan The Reds.

Liverpool 0-1 Manchester United (Wayne Rooney 77')

Liverpool: 22-Simon Mignolet, 2-Nathaniel Clyne, 4-Kolo Toure (9-Christian Benteke 81'), 17-Mamadou Sakho, 18-Alberto Moreno, 14-Jordan Henderson, 21-Lucas Leiva, 23-Emre Can, 7-James Milner (19-Steven Caulker 90'), 11-Roberto Firmino, 20-Adam Lallana (33-Jordon Ibe 76')

Pelatih: Juergen Klopp

Manchester United: 1-David De Gea, 12-Chris Smalling, 17-Daley Blind, 18-Ashley Young (43-Cameron Borthwick-Jackson 42'), 36-Matteo Darmian, 9-Anthony Martial, 21-Ander Herrera (7-Memphis Depay 72'), 27-Marouane Fellaini, 28-Morgan Schneiderlin, 35-Jesse Lingard (8-Juan Mata 66'), 10-Wayne Rooney

Pelatih: Louis van Gaal

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com