Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Filipe Luis Tak Menyesal Tinggalkan Chelsea

Kompas.com - 29/07/2015, 23:37 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis


MADRID, KOMPAS.com - Rekrutan anyar Atletico Madrid, Filipe Luis, mengaku tidak menyesal telah mengambil keputusan untuk meninggalkan Chelsea pada musim panas 2015.

Luis resmi kembali bergabung ke Atletico Madrid pada Rabu (28/7/2015) dengan nilai transfer sebesar 11,1 juta poundsterling (sekitar Rp 234 miliar) dan terikat kontrak hingga 2019.

"Aku sangat senang bisa berada di sini lagi setelah pergi selama satu tahun. Aku menjalani pengalaman yang bagus di Chelsea dan aku pernah memenangi gelar Premier League," ujar Luis kepada wartawan, Rabu (28/7/2015).

"Aku tidak menyesal pernah ke Chelsea. Justru sebaliknya, aku telah belajar banyak hal, meskipun aku tidak tampil secara reguler. Namun, itu tetap merupakan pengalaman yang penting," lanjut pemain asal Brasil itu.

Setelah menjalani karier di Premier League, bek berusia 29 tahun itu merasa telah menjadi seorang pemain yang lebih baik ketimbang sebelumnya. Bahkan, Luis juga mengaku bangga pernah merumput bersama Chelsea.

"Aku sudah memenangi gelar Primera Division dan Premier League secara beruntun. Sekarang aku merasa menjadi pemain yang lebih baik. Aku telah mendapatkan pengalaman berharga dan aku bangga dengan raihan pada musim lalu," kata Luis.

Selama memperkuat The Blues, Luis hanya tampil sebanyak 15 laga Premier League, dengan sembilan diantaranya bermain sebagai starter. Atas dasar itulah, Luis memutuskan untuk kembali memperkuat Los Colchoneros.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com