Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oswaldo Lessa: Pemain Muda Berkualitas Harus Diberi Kesempatan Main

Kompas.com - 29/04/2015, 10:05 WIB
Kontributor Jayapura, Alfian Kartono

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com – Keputusan mengejutkan dibuat pelatih Persipura Jayapura, Oswaldo Lessa ketika menurunkan pemain debutan baru Persipura, Christovel Sibi pada laga penyisihan Piala AFC melawan Warriors FC Singapura di Stadion Mandala Jayapura, Selasa (28/4/2015).

Christovel Sibi adalah satu dari empat muka baru skuad Persipura musim ini yang direkrut dari tim Persipura U-21. Dalam laga tersebut, Chris Sibi yang mengenakan nomor punggung 26, masuk menggantikan Zulham Zamrun pada babak ke-2, menit 75.

Dipasang berduet dengan bintang Persipura Boaz Solossa di lini depan Persipura, Chris terlihat masih canggung. Dalam satu kesempatan, pencetak gol terbanyak Persipura U-21 tersebut, sempat melepaskan satu tembakan tepat ke arah gawang, walau dengan mudah diamankan penjaga gawang Warriors FC, Muhammad Neezam.

Mengenai keputusannya tersebut, Lessa menegaskan, setiap pemain Persipura harus siap bermain untuk tim jika ditunjuk tim pelatih. Menurut dia dari 31 pemainnya, semua mendapat kesempatan yang sama untuk tampil berdasarkan perkembangan pemain dalam latihan.

“Saya tidak peduli umur dan lainnya, yang penting adalah setiap pemain yang bergabung dengan tim Persipura harus siap bermain untuk tim ketika ditunjuk. Kami punya 31 pemain dan semua punya kesempatan bermain,” ungkap Lessa di Stadion Mandala Jayapura, kemarin.

Menurut Lessa, sebagai pemain muda, Sibi telah memperlihatkan perkembangan yang cukup baik dalam latihan. Dalam laga sore tadi, Lessa menilai Sibi tampil cukup baik, walau terlihat belum percaya diri.

“Sebagai pemain muda dia punya kualitas dan untuk membangun kepercayaan dirinya dia harus dimainkan, supaya dia menjadi terbiasa, dan bisa bermain lepas. Sekarang dia bisa lebih sering dimainkan,” ungkap Lessa. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Internasional
Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Internasional
Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang 'Raja'

Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang "Raja"

Internasional
Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Badminton
Cerita di Balik Unggahan Ibnu Jamil soal Gonzales, Harapkan Ada Apresiasi untuk Legenda

Cerita di Balik Unggahan Ibnu Jamil soal Gonzales, Harapkan Ada Apresiasi untuk Legenda

Timnas Indonesia
Efek Liga Europa di Euro 2024

Efek Liga Europa di Euro 2024

Internasional
Sebuah Peringatan dari Kebobolan Gawang Jerman

Sebuah Peringatan dari Kebobolan Gawang Jerman

Internasional
Argentina Sikat Guatemala 4-1, Lionel Messi Puas tetapi Was-was

Argentina Sikat Guatemala 4-1, Lionel Messi Puas tetapi Was-was

Internasional
Euro 2024, Aksi Nekat Pendukung Cristiano Ronaldo Terobos Sesi Latihan Portugal

Euro 2024, Aksi Nekat Pendukung Cristiano Ronaldo Terobos Sesi Latihan Portugal

Internasional
Klarifikasi Spalletti Soal Larangan Playstation di Hotel Timnas Italia

Klarifikasi Spalletti Soal Larangan Playstation di Hotel Timnas Italia

Internasional
BCL Asia 2024: Pelita Jaya Masuk 5 Besar, Harumkan Nama Indonesia

BCL Asia 2024: Pelita Jaya Masuk 5 Besar, Harumkan Nama Indonesia

Sports
Spanyol Vs Kroasia, Kans Lamine Yamal Ukir Sejarah Piala Eropa

Spanyol Vs Kroasia, Kans Lamine Yamal Ukir Sejarah Piala Eropa

Internasional
Sejarah Julian Nagelsmann pada Laga Pembuka Euro 2024

Sejarah Julian Nagelsmann pada Laga Pembuka Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com