Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala David Luiz Jadi "Anak Mama"...

Kompas.com - 17/04/2015, 15:16 WIB
Ary Wibowo

Penulis

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com - Bek Paris Saint-Germain (PSG), David Luiz, mendapatkan dukungan dari sang ibu, Regina Celia, setelah penampilannya dinilai tak maksimal saat menghadapi Barcelona pada leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Rabu (15/4/2015).

Barcelona menang 3-1 pada pertandingan tersebut. Tiga gol Barcelona dicetak Neymar pada menit ke-18 dan Suarez (67, 79), sementara PSG memangkas skor melalui gol bunuh diri Jeremy Mathieu (82).

Luiz mengawali pertandingan tersebut dengan status sebagai pemain cadangan karena kondisinya dikabarkan tidak fit. Bek asal Brasil itu baru masuk ke lapangan pada menit ke-21 setelah Thiago Silva mengalami cedera.

Akan tetapi, hadirnya Luiz justru dinilai sebagai petaka bagi tuan rumah. Maklum, dua gol Barcelona yang dicetak Luis Suarez pada menit ke-67 dan 79 merupakan buah dari keteledoran Luiz.

Seusai pertandingan, Luiz langsung dihujani kritik. Bahkan, mantan pelatih tim nasional Inggris, Glenn Hoddle, menilai eks bek Chelsea tersebut bermain seperti bocah berusia delapan tahun.

“Kami selalu bangga padamu, David Luiz. Tetap angkatlah kepalamu. Tuhan tahu segalanya. Saya akan selalu mencintaimu, baik itu dalam pertandingan bagus dan terlebih di saat segalanya tidak berjalan baik," tulis Celia dalam akun Instagram-nya seperti dilansir The Guardian.

Luiz bergabung ke PSG dari Chelsea dengan banderol transfer sebesar 50 juta pounds atau sekitar Rp 693 miliar pada musim panas 2014. Ia telah melakoni 38 pertandingan dan mencetak lima gol serta satu asisst.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com