Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldinho Optimistis Brasil Juara Copa Amerika

Kompas.com - 15/01/2015, 06:06 WIB
KOMPAS.com - Mantan penyerang tim nasional Brasil, Ronaldinho, optimistis Selecao bisa menjadi juara Copa Amerika tahun ini. Menurut pemain dengan gocekan indah tersebut, Brasil di bawah besutan pelatih Carlos Dunga, memiliki segalanya untuk meraih gelar di Cile.

Brasil menunjukkan grafik permainan yang meningkat pascatampil mengecewakan ketika menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014. Alih-alih menjadi juara turnamen itu, mereka justru tersingkir di semifinal dengan hasil yang sangat buruk sepanjang sejarah sepak bolanya, karena gawang Brasil digelontor tujuh gol. Usai event tersebut, Brasil menorehkan enam kemenangan beruntun.

Performa menjanjikan itu membuat Ronaldinho optismistis mengenai peluang negaranya. Mantan peraih penghargaan Pemain Terbaik Dunia ini merasa yakin Brasil bisa meraih gelar kesembilan Copa Amerika.

"Aku pikir Brasil memiliki segalanya untuk menghadapi Copa Amerika dan bertarung memperebutkan gelar juara," ujar Ronaldinho kepada mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona, dalam sebuah wawancara televisi.

"(Tekanannya lebih sedikit dibandingkan Piala Dunia) sepak bola tentang sekarang, dan akan lebih tenang karena tidak bermain di rumah."

Ronaldinho, yang ikut membawa Brasil menjadi juara dunia 2002, saat ini bermain di Meksiko bersama Queretaro. Pemain berusia 34 tahun ini, yang merupakan mantan bintang PSG dan Barcelona, mengaku sangat menikmati kehidupan di Liga MX sehingga siap menghadapi musim baru.

"Aku mulai berlatih minggu lalu dan aku pikir sepekan atau dua pekan aku akan kembali bermain," tambah Ronaldinho, yang terakhir kali bermain di AC Milan dalam kariernya di benua Eropa.

"Di sini pelatih (Ignacio Ambriz) memberikanku banyak kebebasan. Aku bisa mendapatkan bola dan berpartisipasi sebanyak mungkin dalam permainan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com