Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Raksasa Bundesliga Incar Kemenangan Sebelum Libur Natal dan Tahun Baru

Kompas.com - 20/12/2014, 00:19 WIB
KOMPAS.com - Usai memastikan juara paruh musim, Bayern Muenchen tetap mengincar kemenangan kala melawat ke markas Mainz 05 di stadion Cofe Arena. Tambahan tiga angka bukan hanya menjauhkan Die Bayern dari kejaran para pesaingnya, tetapi juga untuk mempertahankan rekor tidak terkalahkan mereka sepanjang musim ini, sekaligus menutup tahun 2014 dengan sempurna sebelum libur Natal dan tahun baru.

Pelatih Pep Guardiola dipastikan akan menurunkan pemain terbaiknya. Striker Robert Lewandowski menjadi andalan di lini depan yang akan ditopang oleh para gelandang kelas wahid seperti Arjen Robben, Franck Ribery dan Mario Goetze.
 
Di sisi lain, Mainz 05 yang bertindak sebagai tuan rumah justru termotivasi untuk menjadi tim pertama yang bisa mengalahkan Bayern pada musim ini. Dengan mengandalkan striker asal Jepang, Shinji Okazaki, yang tampil tajam musim ini, Mainz optimistis bisa memberi kejutan kepada sang juara bertahan.
 
Saksikan siaran langsung laga tersebut hanya di KompasTV, pada Sabtu (20/12/2014) dinihari pukul 02.00 WIB, yang akan dipandu oleh Erwin Dwinanto sebagai presenter dan Dwi Widijatmiko sebagai komentator.
 
Pertandingan seru lainya juga akan hadir pada Sabtu malam pukul 21.00 WIB, yang mempertemukan Werder Bremen melawan Borussia Dortmund. Bagi Dortmund laga ini akan dijadikan ajang kebangkitan mereka setelah tidak meraih kemenangan dalam dua laga terakhir. Dengan posisi yang kini hanya satu tingkat di atas zona degradasi, maka kemenangan menjadi wajib hukumnya bagi Shinji Kagawa dan kawan-kawan jika tidak ingin terus terpuruk.
 
Serupa dengan tim tamu, Bremen juga mengincar kemenangan. Sebab, tim berjuluk Die Werderaner ini kini menjadi juru kunci di klasemen Bundesliga. Dengan poin yang hanya terpaut satu angka dengan Dormund (Werder Bremen 14, Borussia Dotmund 15), sudah tentu tambahan tiga angka akan membawa mereka menjauh dari zona degradasi.
 
Siaran langsung pertandingan Bremen kontra Dortmund akan dipandu oleh Edwin Setyadinata sebagai host dan Teguh Maramis sebagai komentator. (SUTISNA/KOMPAS TV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com