Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Unggul 2-0, City untuk Sementara Ditahan Hull

Kompas.com - 27/09/2014, 21:59 WIB
KOMPAS.com - Manchester City untuk sementara ditahan imbang 2-2 oleh tuan rumah Hull City dalam lanjutan Premier League di The Kingston Communications Stadium, Sabtu (27/9/2014). City sempat unggul 2-0 pada 11 menit pertama, sebelum dibalas Hull.

City, yang pekan lalu bermain imbang 1-1 melawan Chelsea, mengawali pertandingan dengan sangat bagus, karena hanya dalam tempo empat menit mereka sudah unggul 2-0. Sergio Aguero yang membuka keunggulan The Citizens pada menit ketujuh, melalui gol fantastisnya setelah melepaskan tendangan voli.

Pada menit ke-11, giliran Edin Dzeko yang menjebol gawang tuan rumah. Penyerang asal Bosnia ini lebih dulu melewati Rosenior di kotak penalti, sebelum melepaskan tendangan terarah ke pojok kanan atas gawang.

Tertinggal dua gol, Hull berusaha bangkit dan mencari peluang melakukan balasan. Kerja keras mereka membuahkan hasil pada menit ke-21, setelah bek Eliaquim Mangala, yang untuk kedua kalinya membela City pada musim ini, melakukan gol bunuh diri. Bermaksud menghalau keluar bola umpan silang Rosenior, mantan pemain FC Porto ini justru menyundul bola ke gawang sendiri.

Mangala menjadi "kartu mati" bagi City dalam 30 menit pertama laga ini. Pasalnya, dia kembali melakukan kesalahan dengan melanggar Abel Hernandez di dalam kotak penalti, sehingga wasit menjatuhkan hukuman tendangan 12 pas. Hernandez yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan sangat baik untuk menaklukkan kiper City, Wilfredo Caballero, sehingga skor menjadi 2-2 pada menit ke-32. Kedudukan imbang ini bertahan hingga turun minum.

Statistik memperlihatkan bahwa City sangat mendominasi pertandingan. Pasalnya, persentase penguasaan tim besutan Manuel Pellegrini ini 63 persen serta mendapatkan tiga kesempatan tendangan pojok. Sementara itu tuan rumah hanya mendapatkan satu tendangan pojok.

- Susunan pemain

Hull City: 1-Allan McGregor; 2-Liam Rosenior, 6-Curtis Davies, 21-Michael Dawson, 26-Andrew Robertson; 8-Tom Huddlestone, 14-Jake Livermore, 17-Mohamed Diame, 27-Ahmed Elmohamady; 9-Abel Hernández, 18-Nikica Jelavic
Manajer: Steve Bruce

Manchester City: 13-Wilfredo Caballero; 4-Vincent Kompany, 5-Pablo Zabaleta, 20-Eliaquim Mangala. 22-Gaël Clichy; 7-James Milner, 21-David Silva, 25-Fernandinho, 42-Yaya Touré; 10-Edin Dzeko, 16-Sergio Aguero
Manajer: Manuel Pellegrini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com