Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diego Costa Bantah Pernyataan Pelatih Brasil

Kompas.com - 07/06/2014, 17:36 WIB
BARCELONA, Kompas.com - Striker tim nasional Spanyol, Diego Costa, membantah klaim pelatih tim nasional Brasil, Luiz Felipe Scolari, yang mengatakan bahwa dirinya telah mengontak Costa untuk membela Selecao di Piala Dunia. Menurut penyerang Atletico Madrid ini, justru pelatih Spanyol, Vicente del Bosque, yang serius memperlihatkan ketertarikannya.

Costa, yang merupakan pemain kelahiran Brasil, memilih untuk membela Spanyol. Dia melakukan debutnya bersama La Furia Roja pada pertandingan persahabatan melawan Italia pada bulan Maret lalu.

Performanya bersama Atletico di Primera Division pada musim lalu sangat mengagumkan. Costa mengemas total 36 gol dan membawa Atletico menjadi juara Liga Spanyol dan menembus final Liga Champions. Tak heran jika Del Bosque kepincut dengan pemain berusia 25 tahun itu, meskipun dia sadar Brasil pun menginginkan Costa.

Namun Costa mengatakan bahwa Del Bosque yang berusaha meyakinkannya untuk membela sang juara bertahan. Sebaliknya Scolari justru tidak pernah melakukan pendekatan.

"Scolari tidak pernah menelepon saya. Satu-satunya pelatih yang saya jalin komunikasi adalah Del Bosque, yang memperlihatkan ketertarikannya kepadaku, mengundangku untuk makan dan membuat saya tahu bahwa saya masuk dalam rencananya," ujar Costa kepada para wartawan di Washington, tempat di mana Spanyol mempersiapkan diri menghadapi putaran final Piala Dunia.

"Saya orang Brasil dan itu takkan berubah. Tetapi saya ingin memenangi Piala Dunia bersama Spanyol."

Pernyataan Costa pada Jumat (6/6/2014) ini untuk menyanggah komentar Scolari, yang pernah mengatakan bahwa dia ingin sang striker bermain bersama Brasil.

"Saya pernah meneleponnya untuk bermain di Piala Dunia. Apakah saya salah? Saya tidak tahu," demikian pernyataan Scolari kepada O Estado de Sao Paulo. "Dia akan tampil di Piala Dunia bersama Brasil. Saya berbicara kepadanya dua kali mengenai hal itu."

"Masalahnya adalah bahwa ada sejumlah kepentingan di belakangnya. Dengan Diego Costa warga Spanyol maka membuka pintu di Eropa."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com