Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Torres Indikasikan Kembali Gabung ke Atletico

Kompas.com - 20/03/2014, 21:48 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
MADRID, KOMPAS.com - Striker Chelsea, Fernando Torres, mengindikasikan bakal kembali bergabung bersama Atletico Madrid pada musim depan. Pasalnya, ia mengaku senang jika bisa bekerjasama dengan pelatih Atletico, Diego Simeone.

Torres hijrah dari Atletico untuk bergabung dengan Liverpool pada 2007. 3,5 tahun di Anfield, bomber asal Spanyol itu kemudian berlabuh ke Stamford Bridge dengan rekor transfer sebesar 50 juta pounds pada 2011.

Meski begitu, Torres dinilai gagal bersinar bersama Chelsea. Pada musim ini, pemain berusia 29 tahun itu pun lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan karena manajer Jose Mourinho lebih sering memainkan Samuel Eto'o.

"Aku memiliki kekaguman besar terhadap 'El Cholo' (panggilan Simeone) semenjak kami menjadi rekan. Dia banyak membantuku. Dia mengajariku bagaimana menjadi seorang kapten, dia juga mengajariku banyak sepanjang musim ketika kami bermain bersama di Atletico," ungkap Torres.

"Aku selalu ingin bekerja dengan orang yang aku kagumi. Aku mengaggumi Rafael Benitez, dan aku memiliki kesempatan bekerja bersamanya. Hal yang sama pun berlangsung dengan Jose Mourinho atau Luis Aragones."

"Aku cukup beruntung bisa bekerja sama dengan orang yang jika Anda lihat dari luar, Anda mengatakan 'Apa yang mereka punya, apa rahasia mereka, mengapa semua tim yang mereka latih bermain baik?"

"Simeone sama seperti Pep Guardiola atau pelatih lainnya, yang Anda inginkan untuk bekerjasama dan melihat bagaimana mereka melatih dan belajar," tambahnya.

Ketika ditanya mengenai peluang dirinya kembali ke Vincente Calderon, Torres menuturkan, "Dalam sepak bola, Anda tidak pernah tahu. Anda tidak pernah tahu ke mana Anda melangkah besok, pekan depan atau 10 tahun lagi. Bagaimana aku bisa menjawab pertanyaan seperti itu."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com