Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boban: Balotelli Bukan Pemain Juara!

Kompas.com - 09/02/2014, 18:49 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
MILAN, KOMPAS.com - Mantan pemain AC Milan, Zvonimir Boban, menilai Mario Balotelli tidak memiliki mental sebagai seorang juara. Menurutnya, Balotelli hingga saat ini belum memberikan kontribusi berarti bagi skuad I Rossonerri.

Pernilaian itu diungkapkan Boban menanggapi tangisan Balotelli saat menghadapi Napoli dalam lanjutan Serie-A, Sabtu atau Minggu (9/2/2014) dini hari WIB. Balotelli terlihat menitikan air matanya saat ia digantikan Giampaolo Pazzini pada menit ke-73, atau ketika Milan tertinggal 1-2.

Ketika duduk di bangku cadangan, Super Mario terlihat termenung dan menangis. Tak berselang lama, ia menutupi mukanya dengan jaket. Pertandingan pun berakhir dengan kemenangan Napoli 3-1.

"Balotelli tidak pernah memberi kesan sebagai seorang juara. Permainan sepak bolanya tidak menimbulkan perbedaan," ujar Boban.

"Baik bersama Inter dan Manchester City dia tidak pernah melakukan hal-hal hebat. Dia bukanlah seorang juara sejati. Dia memang berpotensi besar, tetapi membangun tim bersamanya adalah sebuah risiko besar," tambahnya.

Lebih lanjut, Boban juga mengkritik penampilan Milan sepanjang musim ini. Ia menilai skuad asuhan Clerence Seedorf tersebut tengah kebingungan karena belum mendapatkan komposisi pemain yang tepat.

"Saya melihat tim ini sangat bingung di lapangan di mana mereka seperti tidak mengerti apa pun. Mungkin ini salah karena Seedorf sedang membangun tim. Tetapi, satu-satunya hal bagus adalah pengaruh dari Taraabt," kata Boban.

"Karena hal itulah Milan berada di bawah tekanan dan menghadapi sejumlah kesulitan ini. Mereka punya Balotelli, yang juga tidak berkembang, Robinho yang tidak konsisten dan Taarabt yang baru saja datang. Pendapat saya adalah tiga pemain tengah di tim ini sangat penting," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com