Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Seleksi Timnas U-19, Remaja Sragen Rela "Nginap" di Masjid

Kompas.com - 09/11/2013, 11:30 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis

BATU, KOMPAS.com — Anang Widianto (18), remaja asal Desa Kedung Upit, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, rela menginap di masjid demi keinginannya untuk mengikuti seleksi tim nasional Indonesia U-19, yang berlangsung di Kota Batu, Jawa Timur.

Anang nekat menerobos lapangan Agrowisata Kusuma dan langsung menyampaikan keinginannya itu kepada pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, seusai memimpin latihan perdana Evan Dimas dan kawan-kawan, Sabtu (9/11/2013). "Saya mau ikut seleksi," kata Anang kepada Indra.

Spontan pelatih asal Padang, Sumatera Barat, itu pun langsung menjawab permintaan remaja kelahiran 1995 tersebut. "Nanti sore, nanti sore," jawab Indra.

Dengan wajah lesu, sembari menenteng tas hijau berisi sepatu dan perlengkapan sepak bola lainnya, Anang kemudian berjalan menuju pinggir lapangan. Saat ditemui Kompas.com, ia mengaku nekat ingin ikut seleksi timnas U-19 untuk mengadu nasib dan menunjukkan kemampuannya di dunia sepak bola.

Anang tiba di Kota Wisata Batu sejak Jumat (8/11/2013) malam. Ia mengaku berangkat seorang diri dari rumahnya ke Kota Batu. "Jumat pagi berangkat dari rumah. Saya semalam tidur di masjid," akunya.

Anang mengungkapkan, ia mengetahui timnas U-19 mengadakan pemusatan latihan di Kota Batu dari beberapa media cetak, online, dan televisi. Melihat kabar tersebut, tebersit dalam pikiran Anang untuk mengadu nasib demi membantu ekonomi keluarga.

Anak dari pasangan Satimin-Satini itu mengaku pernah meraih juara Bupati Cup di Sragen bersama klub Indonesia Muda saat masih duduk di SMPN 3 Sragen. Pada tingkat SMK, dia juga mengaku meraih juara Bupati Cup di Sragen.

Ditanya dari mana dapat ongkos untuk perjalanan Sragen-Kota Batu, Anang mengaku, biaya perjalanan itu merupakan hasil dari kerja kerasnya bekerja sebagai karyawan di salah satu toko baju (distro) di Sragen. "Uang hasil kerja sendiri, dan sudah direstui sama orangtua mau ikut seleksi timnas," tuturnya.

Ia berharap, Indra Sjafri menerimanya untuk mengikuti seleksi timnas U-19. "Aku akan menunjukkan kemampuanku di sepak bola. Selain itu, aku ingin mengadu nasib di timnas. Semoga diterima. Jika tidak diterima,  aku cari kerja lainnya," tegasnya lagi.

Ketika ditanya mengenai peluang mengikuti seleksi, dengan penuh semangat, Anang mengatakan, "Semoga diperbolehkan ikut seleksi. Aku optimistis bisa lolos jika diperbolehkan ikut seleksi."

Seusai menyampaikan keinginannya untuk mengikut seleksi timnas U-19 kepada Indra Sjafri, Anang saat ini sementara tinggal di pos satpam pintu masuk lapangan Agrowisata Kusuma untuk menunggu latihan sore digelar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com