Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/10/2013, 02:31 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
LONDON, KOMPAS.com — Penyerang Chelsea, Fernando Torres, mengaku senang bisa memborong dua gol saat mengalahkan Schalke 04 pada matchday ketiga Liga Champions, Selasa (22/10/2013). Ia pun berharap bisa terus mencetak gol untuk membawa The Blues meraih kemenangan.

Torres, yang pada musim lalu mencetak 21 gol di semua ajang, dinilai belum tampil maksimal sepanjang musim ini. Sejauh ini, ia baru mengemas empat gol dari total 10 pertandingannya.

"Aku senang dengan kemenangan itu (atas Schalke) dan juga tentunya dengan dua golku," ujar Torres.

Chelsea menguasai klasemen sementara Grup E Liga Champions dengan nilai enam atau unggul selisih gol dari Schalke di tempat kedua. Di partai selanjutnya, giliran Chelsea yang akan menjamu Schalke di Stamford Bridge pada 6 November mendatang.

"Tiga poin itu penting setelah partai pertama kami dikalahkan Basel. Kami berada di peringkat pertama sekarang dan masih mempunyai dua pertandingan kandang, jadi Anda dapat mengatakan kami berada di jalur yang benar," kata Torres.

"Hasil itu (melawan Schalke) tidak merefleksikan jalannya pertandingan. Harusnya hasil itu bisa lebih lagi dan Schalke mempunyai penguasaan bola yang bagus di babak pertama. Mereka hanya gagal mencetak gol. Tetapi, pada akhirnya, aku berpikir bahwa kelas individual kami telah membuat perbedaan," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com