Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sikat Finlandia 3-0, Perancis Finis di Bawah Spanyol

Kompas.com - 16/10/2013, 04:21 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

PARIS, KOMPAS.com — Tim ayam jantan Perancis akhirnya memastikan satu tiket play-off setelah mengalahkan Finlandia 3-0 pada pertandingan kedelapan Grup I, di Stade de France, Rabu (16/10/2013) dini hari WIB. Les Bleus memperoleh gol lewat Franck Ribery dan Karim Benzema, serta "hadiah" gol bunuh diri Joona Tolvio.

Ribery langsung membawa Perancis unggul pada menit ke-8 lewat sepakannya yang mengarah tepat ke sudut kanan gawang Nikki Maenpaa yang hanya sanggup terperangah. Perancis memiliki kesempatan emas menambah gol pada menit ke-16. Namun, umpan Mathieu Valbuena ke kotak penalti lawan hanya sanggup ditanduk bomber Olivier Giroud tepat ke arah Maenpaa.

Perancis terus menekan dan memaksa Finlandia bermain bertahan. Olivier Giroud pun sempat beberapa kali memaksa Maenpaa bekerja keras menyelamatkan gawangnya. Namun, tim tamu sempat memaksa Hugo Lloris bekerja keras, yaitu saat Teemu Pukki lolos dari jebakan off-side dan membuat Lloris berhadapan langsung dengannya untuk merebut bola. Alexander Ring menciptakan peluang kedua Finlandia. Namun, sepakan volinya hanya melayang di atas mistar gawang.

Gol kedua Perancis akhirnya tercipta pada menit 75. Mathieu Debuchy mengirimkan umpan crossing dari sisi kanan untuk Olivier Giroud, yang ditanduk Joona Toivio. Tak dinyana, bola justru masuk ke gawang sendiri dan memperbesar keunggulan tim tuan rumah.

Karim Benzema yang masuk menggantikan Giroud menyempurnakan kemenangan pasukan Didier Deschamps lewat golnya menit 87 meneruskan umpan Ribery dari sisi kiri.

Perancis menduduki peringkat kedua Grup I dengan poin 17, terpaut 3 poin dari Spanyol yang pada hari yang sama mengalahkan Georgia 2-0. La Furia Roja pun berhak lolos otomatis sebagai juara grup sementara Perancis harus menunggu lawan play-off yang akan diundi pada Senin mendatang.

Susunan pemain

Perancis: 1 Hugo Lloris; 2 Mathieu Debuchy, 21 Laurent Koscielny, 22 Eric Abidal, 3 Patrice Evra; 14 Blaise Matuidi (6 Yohan Cabaye, 70), 19 Paul Pogba; 7 Franck Ribery, 8 Mathieu Valbuena, 11 Samir Nasri (20 Loic Remy, 71); 9 Olivier Giroud (10 Karim Benzema, 81)

Finlandia: 1 Nikki Maenpaa; 2 Petri Pasanen, 5 Veli Lampi, 13 Kari Arkivuo, 15 Markus Halsti; 7 Roman Eremenko, 8 Perparim Hetemaj, 16 Teemu Tainio (4 Joona Toivio, 64); 19 Alexander Ring, 21 Kasper Hamalainen (11 Riku Riski 79), 10 Teemu Pukki (20 Timo Furuholm, 86)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com