Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wawancara Eksklusif Kieran Gibbs: Indonesia Hebat!

Kompas.com - 14/07/2013, 17:29 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bek muda Arsenal, Kieran Gibbs, mengaku senang bisa berkunjung ke Indonesia dalam lawatan tur pramusim 2013 The Gunners di Asia. Menurutnya, Indonesia memiliki suporter luar biasa.

Arsenal akan bertanding menghadapi Indonesia Dream Team di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/7/2013). Setelah Indonesia, Arsenal akan mengunjungi Vietnam pada 17 Juli dan Jepang pada 22 hingga 26 Juli mendatang. .

Kompas.com berkesempatan melakukan wawancara dengan Gibbs di sela-sela acara Nike Elite Training di Lapangan C Senayan, Jakarta. Pemain berusia 23 tahun itu berbicara banyak hal perihal kunjungannya ke Jakarta dan kondisi klub dan kegemarannya. Berikut petikan wawancaranya:

Apa yang Anda rasakan berkunjung pertama kali datang ke Jakarta?

"Sangat luar biasa. Kami mendapatkan sambutan hebat dari masyarakat Indonesia. Mereka memperlakukan kami sangat baik dan menghargai kami. Di sini juga banyak tempat bagus. Tapi, kami baru satu hari di sini, jadi tidak sempat mengunjungi banyak tempat di Jakarta. Bahkan, ketika Anda melihat ke luar jendela dengan cuaca seperti cuaca hari ini, Jakarta terlihat seperti tempat yang sangat indah."

Bagaimana dengan sambutan fans?

"Mereka terlihat sangat bergairah dan senang sekali. Kami tahu mereka akan menikmati pertandingan besar nanti. Kami tidak mempunyai banyak kesempatan untuk berada di sini. Jadi, ini adalah waktu yang sangat baik dan merupakan pengalaman hebat bagi kami."

Apakah Anda sudah mencicipi makanan Indonesia?

"Ya. Aku sudah merasakan mie rebus dan nasi goreng. Makanan di sini luar biasa."

Apa yang Anda harapkan dari Indonesia dalam tur pramusim Asia 2013?

"Sejujurnya kami tidak terlalu mengenal sepak bola Indonesia. Tetapi, melihat gairah masyarakat kepada olahraga, khususnya sepak bola, Anda bisa membayangkan itu sangat hebat. Apalagi, kami juga belum menjalani pertandingan melawan Indonesia. Jadi, kami sangat senang dan tidak sabar melakukan pertandingan nanti."

Soal persaingan di posisi bek kiri dengan Nacho Monreal?

"Ya, tentu aku pikir itu akan menjadi persaingan yang menarik. Dia (Monreal) bermain sangat baik musim lalu dan tampil cukup bagus bersama tim nasional Spanyol pada Piala Konfederasi. Dia adalah pemain hebat dan aku akan belajar banyak kepadanya karena dia lebih berpengalaman. Aku pikir itu akan menjadi persaingan yang menarik dan tentunya juga akan bagus untuk meningkatkan tim secara keseluruhan. Aku sangat menantikan persaingan itu musim ini."

Peluang Anda tampil di Piala Dunia 2014?

"Aku tidak tahu. Aku harus menjalani musim ini dengan sangat baik. Aku sekarang belum terlalu ingin memikirkan masalah tersebut karena ingin fokus kepada tur pramusim ini dan setelah itu baru akan memikirkan mengenai peluang bermain di Brasil tahun depan."

Siapa pemain terbaik sepanjang masa yang cukup berpengaruh dalam karier Anda?

"Dennis bergkamp!"

Alasannya?

"Tentu, Anda bisa melihat cara dia bermain. Dia membawa sesuatu yang baru dalam setiap pertandingan. Setiap musim yang dijalaninya begitu hebat bersama Arsenal dan Belanda. Dia  memiliki teknik yang luar biasa dan visi bermain sangat bagus bagi tim ini. Aku belajar banyak darinya"

Apa yang Anda lakukan untuk meningkatkan mood sebelum pertandingan?

"Mendengarkan musik. Beberapa pemain lainnya pun melakukan hal yang sama karena mendengarkan musik Itu bagus karena dapat membuat Anda tidak gugup sebelum bertanding di dalam lapangan."

Musik jenis apa yang biasa Anda dengarkan?

"Biasanya, aku terkadang mendengarkan beberapa lagu seperti Weekend (Black Eye Peas) di bus sebelum menjalani pertandingan. Selain itu, aku juga mendengarkan lagu dari Dreak (raper). Jadi, banyak lagu yang aku dengarkan sebelum pertandingan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com