Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Gareth Southgate Tetap "Batu" dengan Pemilihan Pemainnya

Kompas.com - 30/06/2024, 14:12 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, menolak untuk melakukan perubahan menyeluruh ke sebelas pemain utamanya jelang laga babak 16 besar Piala Eropa 2024 kontra Slovakia, Minggu (30/6/2024).

Timnas Inggris akan menghadapi Slovakia pada laga knockout di Gelsenkirchen.

Three Lions melaju ke babak knockout sebagai pemuncak Grup C Euro 2024 sementara Slovakia lolos seabgai salah satu peringkat ketiga terbaik.

Kendati memiliki poin tertinggi di grup mereka, Harry Kane dkk jauh dari memesona sepanjang tiga pertandingan.

Three Lions bahkan menyelesaikan fase grup sebagai salah satu tim yang menciptakan peluang paling sedikit di Piala Eropa ini.

Angka xG (ekspektasi gol berdasarkan peluang yang tercipta) adalah terendah ketiga dari semua kontestan di Euro ini.

Baca juga: Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Namun, cahaya terang datang dari Anthony Gordon, Kobbie Mainoo, serta Cole Palmer yang turun dari bangku cadangan melawan Slovenia pada laga terakhir grup dan menunjukkan kilatan-kilatan aksi menjanjikan.

Tuntutan publik pun meningkat agar Southgate memasukkan trio tersebut dari awal saat melawan Slovakia.

Menurut beberapa media Inggris, Mainoo menjadi pemain yang paling mungkin menjadi starter dari trio tersebut.

Namun, Palmer dan Gordon tampak harus kembali memulai laga dari bangku cadangan mengingat Southgate jarang mengganti tim.

Sang pelatih bahkan hanya sekali melakukan pergantian dari 11 utamanya sepanjang turnamen, suatu hal yang membuatnya kerap dijuluki "batu" karena enggan bergerak untuk mengubah komposisi tim dari laga ke laga.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sports Kompascom (@sports.kompascom)

Pada sesi konferensi pers sebelum laga, Southgate mengatakan bahwa kritik dan pujian terhadap para pemainnya harus proporsional.

"Suatu tim tak pernah seburuk yang orang-orang lihat dan tak sebagus yang orang-orang sangka," ujarnya dikutip dari Sky Sports.

"Anda mungkin hanya sekitar lima persen dari posisi yang Anda inginkan." 

Baca juga: Bagan 16 Besar Euro 2024: Perancis Vs Belgia, Inggris Vs Slovakia

"Oleh karena itu, Anda harus sangat berhati-hati untuk tidak membuang semuanya, kehilangan hal-hal yang telah Anda lakukan dengan baik dan kehilangan kesinambungan serta kepercayaan diri yang datang dari para pemain yang bermain bersama dan pemahaman yang menyertainya."

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jerman Vs Spanyol Bukan Laga Pamungkas Toni Kroos

Jerman Vs Spanyol Bukan Laga Pamungkas Toni Kroos

Internasional
Antar Turkiye ke Perempat Final Euro 2024, Montella Kenang Juara Bareng Milan

Antar Turkiye ke Perempat Final Euro 2024, Montella Kenang Juara Bareng Milan

Internasional
Skuad Argentina untuk Olimpiade Paris, Ada Pahlawan di JIS dan Dua Anak Legenda

Skuad Argentina untuk Olimpiade Paris, Ada Pahlawan di JIS dan Dua Anak Legenda

Internasional
Rute 8 Tim ke Final Euro 2024

Rute 8 Tim ke Final Euro 2024

Internasional
5 Fakta Jelang Spanyol Vs Jerman: Kesempurnaan Tim Matador, Duel Tim Tersubur

5 Fakta Jelang Spanyol Vs Jerman: Kesempurnaan Tim Matador, Duel Tim Tersubur

Internasional
Jadwal Perempat Final Copa America 2024: Argentina Vs Ekuador, Uruguay Vs Brasil

Jadwal Perempat Final Copa America 2024: Argentina Vs Ekuador, Uruguay Vs Brasil

Internasional
Spanyol Vs Jerman: La Furia Roja Disebut Tak Pengalaman, Kroos Pasang Badan

Spanyol Vs Jerman: La Furia Roja Disebut Tak Pengalaman, Kroos Pasang Badan

Internasional
Argentina Vs Ekuador, Tim Tango Tetap Kuat meski Tanpa Messi

Argentina Vs Ekuador, Tim Tango Tetap Kuat meski Tanpa Messi

Internasional
Jerman Vs Spanyol, Alasan Julian Nagelsmann di Ambang Skorsing

Jerman Vs Spanyol, Alasan Julian Nagelsmann di Ambang Skorsing

Internasional
Spanyol Vs Jerman, Toni Kroos Terpukau Lamine Yamal dan Nico Williams

Spanyol Vs Jerman, Toni Kroos Terpukau Lamine Yamal dan Nico Williams

Internasional
Daftar Belanja Terkini Chelsea, Marc Guiu dan Dewsbury-Hall Bergabung

Daftar Belanja Terkini Chelsea, Marc Guiu dan Dewsbury-Hall Bergabung

Liga Inggris
Jadwal Perempat Final Euro 2024, Dibuka Spanyol Vs Jerman

Jadwal Perempat Final Euro 2024, Dibuka Spanyol Vs Jerman

Internasional
Kata Zahaby Gholy Setelah Jadi Best Player Piala AFF U16 2024

Kata Zahaby Gholy Setelah Jadi Best Player Piala AFF U16 2024

Timnas Indonesia
Timnas Inggris Siapkan Strategi 3 Bek Lawan Swiss

Timnas Inggris Siapkan Strategi 3 Bek Lawan Swiss

Internasional
Spanyol Vs Jerman, Joselu Siap Pensiunkan Toni Kroos

Spanyol Vs Jerman, Joselu Siap Pensiunkan Toni Kroos

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com