Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Kompas.com - 26/05/2024, 18:30 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Juru racik Inter Miami, Gerardo "Tata" Martino, melemparkan permohonan maaf seusai tak menurunkan Lionel Messi, Luis Suarez, dan Sergio Busquets saat melawan Vancouver Whitecaps.

Inter Miami berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Vancouver Whitecaps dalam lanjutan Major League Soccer (MLS) 2024.

Laga Vancouver vs Inter Miami dalam jadwal MLS 2024 berlangsung di Stadion BC Place pada Minggu (26/5/2024).

Dalam laga kontra Vancouver, Tata Martino memilih untuk tak memainkan Lionel Messi, Sergio Busquets, dan Luis Suarez di skuad Inter Miami.

Baca juga: Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Keputusan Tata Martino untuk tak memainkan Messi memicu reaksi keras dari penggemar Inter Miami.

Menurut laporan Goal International, penggemar di BC Place bahkan meneriakkan “Di mana Messi?” sebagai bentuk protes kepada Tata Martino.

Tata Martino lalu buka suara seusai muncul respons keras dari penggemar karena dirinya tidak memainkan Messi, Busquets, dan Suarez.

Pelatih asal Argentina itu menjelaskan, dirinya tidak perlu untuk meminta maaf kepada publik karena mengistirahatkan tiga mantan pemain Barcelona tersebut.

Baca juga: Inter Miami Vs Vancouver: Martino Memilih Untuk Mengistirahatkan Messi

“Saya tak berpikir untuk mengucapkan permintaan maaf,” ucap Tata Martino, dilansir dari Goal International.

“Namun, dalam beberapa hal, kami menyesal karena tidak bisa bermain tanpa pemain-pemain bintang kami,” ungkapnya.

“Ada pertanyaan, apakah kami bersama atau datang tanpa para pemain hebat kami seperti Leo, Suarez, Busquets, Diego Gomez. Namun, kam masih berkompetisi dengan baik,” lanjut dia.

Lebih lanjut, Tata Martino memahami rasa kecewa penggemar karena Messi tak bisa membela Inter Miami.

Namun, pelatih berumur 61 tahun itu menjelaskan, memilih untuk mengistirahatkan Messi dan Busquets sejatinya demi kebaikan mereka.

Baca juga: Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

“Kami memahami rasa frustrasi masyarakat, khususnya karena mereka ingin melihat aksi para pemain ini,” kata dia.

“Namun, tugas kami sebagai staf pelatih untuk membuat keputusan ini, kami memahami dampak para pemain untuk liga dan lainnya.”

“Kami harus mengambil keputusan yang terkadang tidak menyenangkan bagi orang lain, tetapi bermanfaat untuk pemain,” lanjut dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com