Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Kompas.com - 16/04/2024, 07:45 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PSSI resmi mengirimkan surat protes karena tak puas dengan kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov yang mengawal jalannya laga timnas U23 Indonesia vs Qatar.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa pihaknya telah memberikan surat protes kepada AFC untuk kepemimpinan Nasrullo Kabirov dalam duel timnas U23 Indonesia vs Qatar di Piala Asia U23 2024.

“Resmi sudah kami masukkan,” kata Erick Thohir kepada media pada Selasa (16/4/2024).

“Setelah pertandingan (surat protes dikirim PSSI),” lanjut pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.

Baca juga: Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Adapun timnas U23 Indonesia kalah 0-2 dari Qatar dalam matchday pertama babak penyisihan Grup A Piala Asia U23 2024.

Laga timnas U23 Indonesia vs Qatar dalam jadwal Piala Asia U23 2024 bergulir di Stadion Jassim bin Hamad pada Senin (15/4/2024).

Kepemimpinan Nasrullo Kabirov menjadi sorotan. Ia dianggap banyak melakukan keputusan-keputusan kontroversial saat menjadi wasit dalam laga timnas U23 Indonesia vs Qatar.

Keputusan dari Nasrullo Kabirov yang cukup dipertanyakan, yakni saat Qatar mendapatkan penalti setelah Rizky Ridho dianggap melanggar Mahdi Salem.

Baca juga: Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Saat itu, Nasrullo Kabirov memberikan foul untuk Indonesia karena menilai Salem menahan badannya agar membuat Rizky Ridho terjatuh.

Selanjutnya, Kabirov mengubah keputusannya dan memberikan penalti untuk Qatar seusai melihat tayangan ulang melalui Video Assistant Referee (VAR).

Tak sampai di situ, Kabirov pun memberikan kartu kuning kepada Rizky Ridho. Ia mungkin menilai, bek Persija Jakarta itu sengaja menggerakkan tangannya kepada Salem.

Sikap Nasrullo Kabirov yang paling menjadi sorotan adalah saat memberikan kartu kuning kedua alias kartu merah kepada gelandang timnas U23 Indonesia, Ivar Jenner.

Kartu kuning pertama dikeluarkan wasit asal Tajikistan itu untuk Ivar Jenner saat laga timnas U23 Indonesia vs Qatar baru memasuki menit ke-14.

Setelah itu, Ivar Jenner kembali menerima kartu kuning kedua alias kartu merah pada babak kedua, tepatnya menit ke-46.

Baca juga: Piala Asia U23 2024: 5 Fakta Timnas Indonesia Jelang Lawan Qatar

Kartu kuning kedua yang didapatkan Ivar Jenner terasa kontroversial bagi publik sepak bola Indonesia.

Ketika itu, Ivar Jenner tengah mencoba untuk merebut bola. Akan tetapi, bek Qatar, Saif Hassan, berada di depan Ivar.

Dalam tayangan ulang di media sosial, Ivar Jenner tampak melompat guna menghindari kontak dengan Saif Hassan.

Kendati demikian, wasit Nasrullo Kabirov memutuskan untuk memberikan kartu kuning kedua kepada Ivar Jenner.

Alhasil, gelandang keturunan Indonesia-Belanda itu tidak bisa melanjutkan pertandingan melawan Qatar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com