Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Milan Vs Lecce 3-0, I Rossoneri Tempel Inter

Kompas.com - 06/04/2024, 21:59 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan menang 3-0 atas Lecce dalam pertandingan lanjutan Serie A di Stadion San Siro, Milan, Sabtu (6/4/2024). 

Berkat kemenangan ini, Milan bertengger di peringkat kedua dengan 68 poin dari 31 laga. Milan tertinggal 11 poin dari Inter Milan sebagai pemuncak klasemen sementara Liga Italia

Di depan pendukungnya, Milan mampu mencetak gol cepat. Christian Pulisic mampu mencatatkan namanya di papan skor saat laga baru berjalan enam menit.

Samuel Chukwueze dikawal 2 pemain berhasil masuk ke dalam kotak penalti. Lantaran tidak mendapatkan ruang tembaka, Chukwueze memberikan bola kepada Pulisic yang berdiri bebas di depan kotak penalti.

Baca juga: Crystal Palace vs Manchester City 2-4: The Citizen Menang Comeback

Pemain asal Amerika Serikat tersebut langsung melepaskan tembakan keras dengan kaki kiri yang membuat bola bersarang ke pojok gawang lawan.

Publik San Siro kembali bergemuruh pada menit ke-20. Kali ini, Milanisti bersorak menyambut gol Olivier Giroud.

Bomber asal Perancis tersebut mencetak gol setelah sukses menanduk bola dari sepak pojok Yacine Adli.

Milan kemudian berpeluang besar menambah keunggulan karena mereka unggul jumlah pemain sejak menit ke-45.

Penyerang Lecce, Krstovic, diganjar kartu merah setelah melanggar Chukwueze.

Gol ketiga dari Milan akhirnya lahir pada menit ke-57. Adalah Rafael Leao yang mampu menaklukkan kiper Wladimiro Falcone.

Dari serangan balik, Adli memberikan umpan terobosan. Leao mengejar bola dan mampu menguasainya.

Pemain asal Portugal tersebut menggiring bola ke dalam kotak penalti lawan.

Leao lalu melepaskan tendangan mendatar yang tak mampu dibendung kiper lawan.

Setelah itu, Milan menggempur pertahanan musuh. Sejumlah ancaman dilancarkan sehingga kiper Lecce, Wladimiro Falcone, harus jatuh bangun mengamankan gawangnya. 

Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim. Alhasil skor 3-0 untuk keunggulan Milan bertahan hingga laga usai. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com