Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Slavia Praha Vs Milan 1-3: Menang, I Rossoneri ke Perempat Final

Kompas.com - 15/03/2024, 02:52 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan berhasil lolos ke perempat final Liga Europa 2023-2024.

Milan memastikan langkahnya ke perempat final setelah sukses mengalahkan Slavia Praha dengan skor 3-1 (agregat 7-3) pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Fortuna Arena, Kamis (14/3/2024) atau Jumat dini hari WIB.

Mengantongi kemenangan 4-2 pada pertemuan pertama, Milan tampil percaya diri saat tampil di Fortuna Arena.

Baca juga: Persikabo 1973 Vs Persib Bandung, Cara Djanur Bangkitkan Laskar Padjajaran

Milan lalu unggul jumlah pemain setelah Tomas Holes mendapatkan kartu merah pada menit ke-20.

Usaha Milan pun membuahkan hasil setelah Christian Pulisic mencetak gol pada menit ke-33.

Gol berawal dari serangan yang dibangun Milan dari sisi kiri. Rafael Leao yang berada di dalam kotak penalti dengan cerdik mengirimkan bola kepada Pulisic yang berdiri bebas.

Menerima bola, penyerang asal Amerika Serikat tersebut mengecoh satu pemain lawan dan kemudian melepaskan tendangan keras dan gol.

Gol ini merupakan torehan ketiga beruntun untuk kali pertama dalam karier Pulisic.

Berselang 3 menit kemudian, giliran Ruben Loftus-Cheek yang mencetak gol.

Sama halnya dengan gol pertama, Milan mencetak gol keduanya berawal dari serangan di sisi kanan pertahanan tim tuan rumah.

Gol berawal dari kerja sama apik antara Leao dan Theo Hernandez.

Theo lalu mengirimkan umpan mendatar di depan gawang lawan Slavia Praha. Ruben dengan cepat menyambar bola untuk membobol gawang Slavia.

Pada menit ke-45+6, giliran Leao yang mencetak gol.

Penyerang asal Portugal tersebut mencetak gol dengan indah setelah bola hasil tembakan dari luar kotak penalti berhasil bersarang di pojok kanan atas gawang Slavia.

Selepas jeda, Milan gagal menjaga "kesucian" gawang mereka.

Gawang Milan yang dikawal Marco Sportiello jebol karena gagal membendung bola dari tembakan Matj Jurasek pada menit ke-84.

Sportiello sendiri tampil sejak menit ke-21, setelah Mike Maignan mengalami cedera.

Terlepas dari, gol Jurasek menjadi gol terakhir dalam laga ini. Milan berhasil mengunci kemenangan dengan skor 3-1 hingga laga usai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com