Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Vs Genoa, Gol Perdana Asllani dan Penampilan Ke-300 Inzaghi

Kompas.com - 05/03/2024, 10:00 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kristjan Asllani mencetak gol perdana bagi Inter Milan dan penampilan ke-300 bagi Simone Inzaghi di Liga Italia.

Momen tersebut terjadi kala Inter Milan berhasil menorehkan 9 laga beruntun tidak terkalahkan di liga setelah menaklukkan Genoa dalam lanjutan laga Serie A 2023-2024.

Il Nerazzuri, julukan Inter, berhasil menang 2-1 atas Genoa dalam pertandingan yang berlangsung di San Siro, Selasa (5/3/2024) dini hari WIB.

Aktor kemenangan Inter pada hari ini tidak lepas dari sumbangsih satu gol yang dilesatkan oleh Kristjan Asllani (30') dan Alexis Sanchez (38').

Kristjan Asllani yang berhasil membukukan namanya di papan skor, terasa istimewa bagi dirinya dalam laga tadi.

Pasalnya, kontribusinya pada laga ini merupakan gol pertamanya bagi Inter di Liga Italia 2023-2024.

Dari 16 penampilannya bersama Inter di liga, Asllani baru mencetak 1 gol dan 2 assists.

"Saya sangat senang dengan gol tersebut, saya telah menantikannya sejak lama dan saya senang memiliki rekan-rekan setim yang merayakannya bersama saya," ujar Asllani, dikutip dari situs Inter Milan.

Baca juga: Klasemen Serie A: Inter Milan Kokoh, Napoli vs Sassuolo Pesta Gol

Laga ini juga terasa istimewa bagi pelatih kepala Inter Simone Inzaghi yang merayakan penampilan ke-300 di Liga Italia.

Berkat kemenangan atas Genoa, Inter berhasil menempatkan jarak 15 poin dengan Juventus di peringkat kedua.

"Jelas kami telah menempatkan 15 poin di antara kami dan yang lainnya, tetapi kami harus tetap sangat berhati-hati dan berkonsentrasi," ujar Inzaghi, dilansir dari SkySport Italia.

"Kami memiliki dua bulan di depan kami dan pertandingan-pertandingan yang ketat, kami tahu bahwa sekarang kami akan menghadapi tiga pertandingan yang sangat berat sebelum jeda," sambungnya.

Baca juga: Hasil Lecce Vs Inter Milan, Gol Ke-100 Martinez Warnai Pesta Gol Nerazzurri

Selanjutnya dalam kurun waktu 10 hari ke depan, Inter akan menghadapi Bologna dan Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Menghadapi Atletico Madrid, Inter berada di keunggulan 1-0 pasca menang di San Siro pada leg pertama.

Di tengah tren positif yang sedang berada di sisinya, Inzaghi mengingatkan timnya untuk tetap fokus menjelang laga-laga ke depannya.

"Kami harus terus seperti ini dan bekerja seperti yang kami lakukan, kami tahu apa tujuannya, yang jelas dalam kejuaraan ini kami tidak boleh menyerah, di lapangan dan latihan saya tahu tentang rotasi," tutup pelatih berkebangsaan Italia tersebut.

Inter akan bertandang ke Civitas Metropolitano menghadapi Atletico Madrid pada Kamis (14/3/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com