Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Liverpool, Adu Klaim Favorit Juara Antar Pelatih

Kompas.com - 24/02/2024, 06:00 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih kepala Chelsea Mauricio Pochettino memfavoritkan Liverpool untuk menjadi juara pada pertemuan final Carabao Cup 2023-2024, Minggu (25/2/2024) malam WIB.

Pochettino membalas pernyataan pelatih Liverpool Juergen Klopp yang terlebih dahulu mengklaim bahwa klub asal London difavoritkan untuk menang pada pertandingan lusa mendatang.

Pernyataan tersebut dilontarkan Klopp dengan dasar kondisi timnya sedang diterpa dengan badai cedera menjelang laga final.

The Reds, julukan Liverpool, dipastikan tidak akan diperkuat sejumlah nama yang biasa menempati posisi starting XI, seperti Trent Alexander-Arnold, Diogo Jota, Alisson Becker, Thiago, Joel Matip dan Stefan Bajcetic.

Baca juga: Wataru Endo Optimistis Liverpool Jadi Juara Carabao Cup

Sementara itu, Mohamed Salah, Darwin Nunez, dan Dominik Szoboszlai masih diragukan untuk tampil.

Pelatih berkebangsaan Jerman ini pun ragu dengan keadaan kedalaman skuad yang dimilikinya.

“Kami akan menjadi banyak difavoritkan? Sesungguhnya tidak,” ujar Klopp kepada BBC Sport, Kamis (22/2/2024), dikutip dari The Athletic.

“Situasinya tidak bagus, jelas tidak..Banyak laga-laga penting mendatang dan kami pergi hari ke hari,” sambungya.

Menyikapi pernyataan Klopp tersebut, Pochettino menimpalkan bahwa Liverpool yang akan diunggulkan untuk juara.

“Jika Anda tanya saya, favoritnya adalah Liverpool. Sangat jelas. Mereka memiliki pengalam untuk berkompetisi di laga-laga seperti ini,” jelas Pochettino dikutip dari akun X @FabrizioRomano.

“Klopp cukup pintar untuk mengatakan bahwa ini adalah pertandigan 50-50, tetapi saya pikir Liverpool adalah favorit,” sambung sang nahkoda Chelsea.

Baca juga: Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa: Liverpool Vs Sparta Praha, Roma Vs Brighton

Memiliki keunggulan dari segi kebugaran pemain, Pochettino enggan untuk merasa di atas angin.

Pelatih berkebangsaan Argentina ini menilai bahwa selalu terdapat kemungkinan yang bisa terjadi di lapangan.

“Saya mengerti bahwa keadaannya mungkin sekarang tidak mudah bagi lawan, tetapi kompetisi tetap kompetisi,” jelasnya.

“Liverpool akan tetap menjadi Liverpool dan kami memikirkan cara bahwa kami harus mengalahkan Liverpool,” tukas Pochettino dikutip dari situs klub Chelsea.

Pertandingan final Carabao Cup 2023-2024 akan berlangsung di Wembley.

Baca juga: Xabi Alonso Angkat Bicara soal Liverpool dan Bayern

Pochettino menilai bertanding di Wembley sudah seperti bermain di rumah.

Sebagai informasi, ketika Pochettino memimpin Tottenham, ketika masa pembangunan stadion baru, Wembley merupakan kandang bagi The Lilywhites.

“'Wembley sudah seperti rumah sendiri, karena kami banyak bermain di sana bersama Tottenham," ungkapnya.

"Rasanya seperti kembali ke rumah sendiri, karena setelah satu setengah tahun bertanding di sana, kami menciptakan ikatan yang sangat baik antara Wembley, tim, dan semua orang di sana," tutup eks pelatih PSG tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com