Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Roma Vs Inter di Liga Italia

Kompas.com - 10/02/2024, 07:13 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – AS Roma bakal menjamu Inter Milan dalam pekan ke-24 Serie A, kasta teratas Liga Inggris 2023-2024.

Laga Roma vs Inter dalam jadwal Liga Italia berlangsung di Stadion Olimpico pada Minggu (11/2/2024) pukul 00.00 WIB.

Adapun informasi mengenai prediksi Roma vs Inter Milan di Liga Italia akan tersemat di akhir artikel ini.

AS Roma menyambut kembali ke latihan Chris Smalling dan Leonardo Spinazzola jelang partai menghadapi Inter Milan walau keterlibatan mereka mungkin hanya dari bangku cadangan.

Jika benar pulih, ini akan menjadi kali pertama Roma diperkuat Smalling sejak melawan AC Milan pada 1 September.

Baca juga: Roma Vs Inter: Inzaghi Dipuji Tardelli, Sulap Calhanoglu Jadi Pirlo

Sementara, Sardar Azmoun juga akan kembali ke skuad setelah timnas Iran kalah di semifinal Piala Asia kontra Qatar.

Daniele De Rossi kemungkinan besar mempertahankan formasi 4-3-2-1 yang membawanya ke tiga kemenangan beruntun di Serie A.

Di lain sisi, pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, tak bisa mendampingi Hakan Calhanoglu dkk dari pinggir lapangan.

Inzaghi mesti absen di pinggir lapangan saat duel Roma vs Inter karena menerima sanksi seusai mendapatkan lima kartu kuning.

Menurut laporan Football Italia, Stefano Sensi, Juan Cuadrado, dan Davide Fratessi juga bakal absen untuk membela Inter Milan.

Sementara itu, pelatih Roma, Daniele De Rossi, mengatakan bahwa semua tim di dunia bisa dikalahkan, termasuk Inter Milan.

Baca juga: Legenda AC Milan Yakin Inter Juara, Tak Suka Lihat Juventus dan Roma

Performa Inter di Liga Italia musim ini mentereng. Tim berjuluk Il Biscione itu baru sekali kalah dalam 22 laga Serie A.

Jika dikerucutkan empat laga terakhir di Serie A 2023-2024, Inter Milan bahkan selalu meraih kemenangan.

De Rossi pun mencoba menularkan nyali besarnya kepada pasukan AS Roma menjelang laga kontra Inter Milan.

“Tidak ada tim yang tak terkalahkan dan itu juga berlaku untuk Inter. Kami sepakat bahwa mereka tim terbaik di Serie A,” kata De Rossi, dikutip dari laman resmi AS Roma.

“Sekarang, levelnya telah meningkat dibanding tiga laga pertama saya. Persiapannya berubah untuk laga ini,” tuturnya.

Baca juga: Messi Main di Jepang, Pemerintah Hong Kong Minta Penjelasan Inter Miami

“Kami melawan tim yang biasa mendominasi permainan. Namun, akan ada momen mereka bisa menderita,” ujar dia.

De Rossi menginginkan AS Roma melangkah dengan rasa percaya diri tinggi ketika menghadapi Inter Milan.

“Besok, kami harus menaruh rasa hormat, tetapi juga perlu sedikit arogansi dan keberanian,” ucap mantan pelatih SPAL itu.

Prediksi susunan pemain Roma vs Inter

Roma: 1-Rui Patricio; 2-Rick Karsdorp, 23-Gianluca Mancini, 14-Diego Llorente, 69-Angelino; 4-Bryan Cristante, 16-Leandro Paredes, 7-Lorenzo Pellegrini; 221-Paulo Dybala, 90-Romelu Lukaku, 92-Stephan El Shaarawy.

Inter Milan: 1-Yann Sommer; 28-Benjamin Pavard, 15-Francesco Acerbi, 95-Alessandro Bastoni; 36-Darmian, 23-Nicolo Barella, 20-Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, 32-Federico Dimarco; 9-Marcus Thuram, 10-Lautaro Martinez.

Prediksi skor Roma vs Inter

  • Roma 0-2 Inter (WhoScored)
  • Roma 2-3 Inter (Squawka)
  • Roma 1-2 Inter (Kompas.com)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com