Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rencana Sir Jim Ratcliffe Bikin Old Trafford Baru, Wembley di Utara

Kompas.com - 07/02/2024, 04:58 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pemilik minoritas baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe, dibilang punya ambisi untuk membangun stadion baru bagi kubu Setan Merah.

Sir Jim Ratcliffe sendiri sudah berkomitmen untuk memberi 237 juta pound bagi pengembangan Stadion Old Trafford setelah akuisisi 25 persen pria terkaya di Inggris tersebut diratifikasi Premier League dalam waktu dekat.

Miliarder Inggris ini mengakuisisi 25 persen saham Kelas B keluarga Glazer - yang memiliki hak suara 10 kali lipat dari saham Kelas A - sebagai bagian dari investasinya.

Akan tetapi, pembaruan Old Trafford yang telah menjadi rumah Setan Merah dalam 114 tahun terakhir hanyalah tahap awal ambisinya bagi Man United.

Baca juga: Hasil Semifinal Piala Asia 2023: Yordania Singkirkan Korea, Son dkk Menderita

Telegraph dan beberapa media Inggris lain telah mengabarkan bahwa Ratcliffe dan kubunya telah berdiskusi dengan Wali Kota Greater Manchester Andy Burnham mengenai prospek membangun stadion baru yang bisa menyaingi Wembley di London.

Ratcliffe, yang memiliki grup INEOS, dibilang melihat klub butuh kandang baru yang modern dan bisa mengundang decak kagum.

"Kami merasa ada argumen kuat bagi negara ini untuk memiliki stadion kelas atas di Utara - sebuah Wembley dari Utara," tutur seorang sumber yang dekat dengan klub di media tersebut.

Ratcliffe dikatakan yakin bahwa para suporter akan mendukung pembangunan stadion baru jika dibangun di atas tanah di sekitar kandang mereka kini di Old Trafford.

"Rumah spiritual itu penting. Kami pikir para pendukung akan sangat senang menerima stadion baru jika tetap berada di tempat kami sekarang," tuturnya menambahkan.

Baca juga: Fakta-fakta di Balik 25 Persen Kepemilikan Jim Ratcliffe di Man United

Man United sendiri dikatakan memiliki tanah luas di belakang stribune Stretford End yang bisa dipakai untuk potensi stadion baru ini.

Pembangunan stadion baru tersebut yang tak jauh dari lokasi Old Trafford sekarang (seperti Tottenham Hotspur saat pindah pada 2019) bisa berkisar antara 1 miliar dan 2 miliar pounds.

Namun, Mail Sport melaporkan bahwa keputusan pasti belum dibuat apakah pengembangan Old Trafford atau venue baru menjadi langkah ke depannya.

INEOS dikatakan telah punya pengalaman intensif pembangunan infrastruktur raksasa.

Mereka tengah membangun pabrik kimia baru senilai 5 miliar euro di Antwerp, Belgia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com