Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Menanti VAR di Liga 1 2023-2024, demi Laga yang Lebih Adil

Kompas.com - 03/02/2024, 08:30 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Teknologi Video Assistant Referee (VAR) belum siap diterapkan dalam pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2023-2024 awal Februari ini. 

Pencinta sepak bola Indonesia mesti pun bersabar menantikan terobosan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan dan PSSI untuk membawa VAR ke Liga 1 guna meminimalisasi kekeliruan wasit.  

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, baru-baru ini mengungkapkan bahwa VAR belum bisa diterapkan karena terbatasnya sumber daya manusia (SDM) wasit yang siap bertugas. 

Baca juga: VAR di Liga 1: Belum Bisa Diterapkan Awal Februari, Tunggu Kesiapan Wasit

Ferry menyebutkan pada akhir bulan ini seharusnya SDM wasit telah siap dan VAR bisa diterapkan serentak di seluruh pertandingan Liga 1 2023-2024. 

“Februari ini harusnya sudah oke, hanya tahap terakhir kesiapan dari finalisasi training dari wasit. Banyak kendala-kendala di negara-negara (baru) yang akan melaksanakan VAR dari SDM dan wasitnya,” tutur Ferry. 

“Februari akhir mungkin, nanti harus serentak, nanti konflik dong kalau enggak serentak. Harus serentak, harus semuanya bersama-sama menggunakan VAR,” ujarnya menjelaskan. 

Baca juga: VAR Tetap Dibutuhkan di Liga Indonesia

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak angkat bicara tentang seberapa mendesaknya penerapan VAR di Liga 1. 

VAR dinilainya bisa membuat kualitas pertandingan menjadi lebih baik. Terkadang, VAR bisa menguntungkan dan merugikan satu klub yang berlaga, namun menurut Hodak itu membuat pertandingan menjadi lebih adil. 

“Tentu saja akan menjadi lebih baik, karena ini bisa membantu wasit membuat permainan menjadi lebih adil,” kata Bojan Hodak. 

“Kadang VAR bisa menguntungkan dan bisa juga jadi merugikan. Tapi, ini membantu supaya pertandingan menjadi lebih adil,” tuturnya. 

Baca juga: Kebiasaan Bojan Hodak Sebelum Persib Bertanding, Ada Sebuah Larangan

Bos Persib Bandung, Teddy Tjahjono, mengatakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), markas Persib, secara infrastruktur bisa menunjang penerapan VAR. 

Ia memandang VAR bisa dipasang secara permanen di GBLA dengan penyediaan jaringan dan ruangan khusus operator VAR. 

“Persiapan menuju ke sana sedang dijalankan kan, karena VAR kalau tidak salah di bulan Februari,” kata Teddy. 

“Semua persiapan dari PSSI, kalau dari infrastruktur dari tim LIB sudah melakukan survei untuk melihat (stadion) dan GBLA secara infrastruktur mumpuni. Kemudian, di sana mungkin akan ditempatkan secara permanen di GBLA, dibutuhkan jaringan sama ruangan,” ucap Teddy menambahkan.


 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com