Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Everton Vs Chelsea 2-0: The Blues Kalah 3 Laga Tandang Beruntun

Kompas.com - 10/12/2023, 23:02 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Everton berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-16 Liga Inggris 2023-2024, Minggu (10/12/2023) malam WIB.

Hasil ini menurunkan Chelsea dari peringkat ke-10. Pasukan Mauricio Pochettino pun harus turun ke posisi 12 klasemen Liga Inggris 2023-2024.

Pertandingan Everton vs Chelsea berlangsung di Stadion Goodison Park. Everton menang 2-0 berkat sumbangan gol Abdoulaye Doucoure (54') dan Lewis Dobbin (90+2').

Chelsea pulang tanpa raihan poin dan gol meski sejatinya mampu memproduksi ancaman ke gawang Everton.

Satu penyelamatan gemilang dilakukan penjaga gawang Everton, Jordan Pickford. Ia berhasil menepis tendangan melengkung Cole Palmer dari jarak sekitar 22 meter pada menit ke-14.

Setelah itu, The Blues, julukan Chelsea, harus kehilangan sang bek kanan, yakni Reece James pada menit ke-27. Pemain berkebangsaan Inggris tersebut mengalami cedera.

Baca juga: Everton Vs Chelsea, The Blues Harus Bertarung agar Tak Menderita

Chelsea tetap menguasai jalannya pertandingan pada 30 menit pertama. Namun, belum ada gol yang berhasil mereka ciptakan.

Juara Liga Champions 2020-2021 tersebut berhasil melesatkan lima tembakan dengan satu tepat menuju sasaran, jelang berakhirnya paruh pertama duel kontra Everton.

Paruh pertama laga Everton vs Chelsea berakhir dengan kedudukan 0-0.

Chelsea menerima ancaman pada awal babak kedua. Dwight McNeil meneror gawang The Blues melalui sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti pada menit ke-49.

Penyelamatan gemilang Robert Sanchez berhasil mengamankan Chelsea  dari kebobolan.

Baca juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Everton Vs Man United di Liga Inggris

Abdoulaye Doucoure lalu berhasil memecah kebuntuan dan membuat gemuruh di Goodison Park (54'),

Berawal dari serangan balik yang dilancarkan oleh McNeil dari sisi kiri, operan dikirim kepada Dominic Calvert-Lewin.

Upaya Calvert-Lewin masih bisa ditepis Sanchez. Bola muntah lalu jatuh ke kaki Doucoure yang berdiri bebas di area kotak penalti. Ia langsung mendorong bola ke dalam gawang Chelsea.

Chelsea yang tertinggal satu gol berupaya membalas. Raheem Sterling dan Nicolas Jackson dimasukkan untuk menambah daya gedor The Blues.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com