Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Ekuador Vs Brasil 1-3: Estevao 2 Gol, Samba ke Perempat Final

Kompas.com - 20/11/2023, 17:34 WIB
Sehan Gerin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Estevao kembali membuktikan kelasnya. Dia menjadi aktor utama dari kemenangan Brasil atas Ekuador pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

Pertandingan Ekuador vs Brasil dilaksanakan di Stadion Manahan Surakarta pada Senin (20/11/2023) pukul 15.30 WIB.

Pertandingan dibuka dengan penampilan terbuka dari kedua tim, terlihat keduanya ingin unggul dengan cepat pada laga kali ini.

Setelah saling jual beli serangan, Brasil berhasil memecah kebuntuhan lebih dulu pada menit ke-14 melalui aksi pemain termuda mereka, Estevao.

Baca juga: Bertemu Ayah Striker Brasil di Piala Dunia U17 2023: Anak Saya Mirip Ronaldo, Nomor 9 Sejati

Setelah gol pertama Brasil tersebut, Ekuador mencoba untuk kembali menekan dan menjaga asa. Ekuador terlihat ingin mengambil alih jalannya pertandingan.

Usaha Ekuador tidak bisa dibilang gagal, berkali-kali Ekuador mendapat kesempatan emas. Namun, sayangnya, belum ada yang maksimal.

Wasit memberikan tambahan waktu selama 5 menit di pengujung babak pertama dan Ekuador berhasil memanfaatkan tambahan waktu tersebut dengan sangat baik.

Pada menit ke 45+4, kapten Timnas Ekuador, Michael Bermudez, sukses memaksimalkan bola muntahan dari sepakan Yorkaeff Caicedo.

Ekuador akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan skor imbang bertahan hingga usainya babak pertama.

Baca juga: Cara Brasil Membalas Cinta dari Indonesia

Memasuki babak kedua, Ekuador dan Brasil sama-sama tancap gas untuk kembali memperebutkan keunggulan tapi kali ini, Brasil tampak lebih mendominasi.

Brasil seakan memiliki kepercayaan diri yang lebih dibanding Ekuador ketika membangun serangan, tetapi Ekuador cukup cerdik memanfaatkan celah-celah Brasil sehingga pertandingan berjalan imbang selama awal babak kedua.

Skor kembali berubah pada menit ke-71, Brasil yang mendapat kesempatan untuk melakukan tendangan bebas sukses memanfaatkannya dengan baik.

Estevao yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik. Brasil kembali unggul lewat gol kedua Estevao.

Baca juga: Jadwal Piala Dunia U17 2023: Ekuador Vs Brasil dan Spanyol Vs Jepang Hari Ini di Manahan

Brasil berhasil menambah keunggulan pada menit ke-90 lewat pemain pengganti, Luighi yang masuk menggantikan Kaua Elias. Luighi sukses memaksimalkan umpan dari Pedro Lima.

Kemenangan ini memastikan Tim Samba, julukan Brasil, lolos ke babak berikutnya, yakni perempat final.

Estevao berperan penting lewat dua gol dan Luighi menjadi penutup manis untuk laga ini.

Hasil ini menjadi akhir dari perjalanan Ekuador pada ajang Piala Dunia U17 2023 di Indonesia.

Michael Bermudez bersama rekannya gagal melangkah lebih jauh. Beberapa peluang emas gagal dikonversi menjadi gol.

Susunan pemain:

Ekuador (4-5-1): Cristhian Loor; Jair Collahuazo, ivis Davis, Jesus Polo, Elkin Ruiz; Juan Rodriguez, Keny Arroyo, Rooney Troya, Yorkaeff Caicedo, Michael Bermudez; Isaac Sanchez.

Pelatih: Diego Martinez

Brasil (4-5-1): Phillipe Gabriel; Pedro Lima, Victor Reis, Da Mata, Joao Henrique; Guilherme Batista, Sideny, Rayan, Dudu, Estevao; Kaua Elias

Pelatih:Phelipe Leal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com