Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia U17 Harus Main Kompak, Waspadai Pemainan dari Ekuador

Kompas.com - 09/11/2023, 22:00 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejarah akan tertulis ketika Timnas Indonesia U17 memainkan laga perdana Piala Dunia U17 2023, pada Jumat (10/11/2023).

Legenda pesepak bola yang pernah bermain bagi PSM Makassar dan Persija Jakarta, Luciano Leandro, yang berkebangsaan Brasil, memberikan pandangannya terhadap Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023 pada wawancara program SPORTY KOMPAS.com, Selasa (7/11/2023).

Coach Luci, sapaan akrab Luciano Leandro, mengatakan Indonesia akan mendapatkan dukungan besar pada turnamen ini dengan status sebagai tuan rumah.

Indonesia akan menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo pada laga pembuka Piala Dunia U17 2023.

Baca juga: Surabaya Bersolek: GBT Ada VAR, Siap Sambut Semarak Piala Dunia U17

"Indonesia bermain di kandang sendiri, mereka akan ada support yang luar biasa, karena suporter dari Indonesia itu fanatik sekali, dukungan luar biasa untuk mereka, tetapi yang mereka harus punya, saya (pemain Timnas Indonesia U17) harus percaya. Saya masuk di lapangan saya bisa kalahkan mereka, itu yang harus ada di dalam pemain dari tim Indonesia," ujar Coach Luci.

"Kepercayaan saya harus kompak untuk membantu teman kalau dia punya kesulitan, memang satu tim yang kompak, tidak kasih jarak antara lini," tutur dia.

"Jadi kalau mereka masuk seperti begitu, saya tidak tahu kalau mana mereka bisa sampai ke semifinal. Tapi kalau sudah mereka (pemain timnas Indonesia U17) kasih melihat support mereka seperti begitu, saya yakin suporter akan sangat senang," papar dia.

Menghadapi Ekuador, skuad asuhan Bima Sakti perlu berhati-hati dengan serangan para pemain Ekuador.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Indonesia Saksi Uzbekistan Buru Sejarah Baru

"Mereka juara kedua (CONMEBOL U17) dari sana. Mereka bisa di atas Argentina. Jadi, memang dari grup Indonesia sekarang, Ekuador adalah salah satu yang harus diwaspadai dengan mereka karena permainan dari mereka kurang lebih seperti Brasil," ungkap Legenda PSM Makassar tersebut.

"Mereka main cepat, teknik yang bagus, jadi pemain dari Indonesia harus perhatiin untuk bisa menjaga yang betul–betul waktu mulai pertandingan. Jangan kasih jarak, untuk mereka bisa main enak," tutur dia.

Menghadapi Ekuador, permainan Timnas Indonesia U17 perlu bermain rapat dan tidak membiarkan ada ruang bagi lawan.

"Mereka tidak bisa garis-garis yang terlalu jauh (jarak antar pemain), mereka kalau kedepan, mereka harus dekat, support, untuk teman yang ada di depan, jangan ada space antar lini karena itu yang sangat bahaya di sepak bola modern sekarang."

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Harapan Duel Indonesia Vs Brasil di Fase Gugur

Luciano Leandro pun berharap yang terbaik untuk Indonesia meski baru pertama kali di turnamen Piala Dunia U17 2023.

Meskipun sulit dengan minimnya waktu persiapan, tetapi harapan selalu ada.

"Saya ingin Indonesia yang terbaik, memang semua bisa pikir itu tidak mungkin. Tapi dari sisi saya semua bisa. Kalau sampai Indonesia ke final itu luar biasa, memang sulit, kita melihat pondasi Indonesia, tidak banyak waktu untuk mereka persiapan untuk Piala Dunia.

"Persiapan memang tidak terlalu ideal. Tapi semua bisa, saya melihat negara-negara juga, seperti Perancis, Meksiko, Inggris, Spanyol, jadi mereka punya (peluang) besar sekali untuk bisa masuk ke semifinal dan final," pungkas Luciano Leandro.

Indonesia berada di Grup A Piala Dunia U17 2023 bersama Ekuador, Panama, dan Maroko. Seluruh pertandingan Garuda Muda akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com