Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1: Bali United Bekuk Bhayangkara FC, Persita Vs Persik Tanpa Pemenang

Kompas.com - 08/10/2023, 21:05 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United mengalahkan Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada pekan ke-15 Liga 1 2023-2024, Minggu (8/10/2023) malam WIB. 

Duel Bhayangkara vs Bali United yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, berakhir dengan skor 1-2. 

Gol-gol kemenangan Bali United dicetak Eber Bessa pada menit ke-34 dan Elias Dolah (44').  Berkat hasil ini, Bali United kini mengoleksi 24 poin. 

Sementara itu, satu gol balasan Bhayangkara Presisi Indonesia FC tercipta berkat Sani Rizki Fauzi (67'). 

Baca juga: Borneo FC di Puncak Liga 1, Beruntung Bisa Kalahkan Arema FC

Serdadu Tridatu, julukan Bali United, ikut memanaskan persaingan di papan tengah klasemen Liga 1 2023-2024. 

Jumlah poin Bali United sama dengan PSIS yang menempati posisi kelima. Bali United juga hanya unggul empat angka atas Persija yang menghuni urutan ke-10. 

Sementara itu, kekalahan dari Bali United membuat Bhayangkara masih menjadi juru kunci. Mereka tertahan di dasar klasemen dengan raihan 6 poin. 

Adapun di tempat lainnya, laga Persita vs Persik di Indomilk Arena berakhir tanpa pemenang dengan skor 2-2. 

Baca juga: Top Skor Liga 1: David da Silva Tancap Gas, Tak Selebrasi Bobol Persebaya

Persita unggul 2-0 terlebih dahulu berkat gol Ezequiel Vidal (11') dan Ramiro Fergonzi (22').  Persik lalu memperkecil jarak lewat gol Flavio Silva pada menit ke-29. 

Macan Putih, julukan Persik, memupus harapan Persita untuk meraih tiga poin setelah mencetak gol penyama kedudukan melalui Jeam Kelly Sroyer (70'). 

Hasil imbang membuat Persik kini berada di peringkat ke-12 dengan 19 poin, sedangkan Persita menempati posisi ke-15 dengan 15 poin. 

Hasil Liga 1 2023-2024 

  • PSM vs Madura United 0-2 (Malik Risaldi 6', Lulinha 52')
  • Bhayangkara vs Bali United 1-2 (Sani Rizki Fauzi 67'/Eber Bessa 34', Elias Dolah 44')
  • Persita vs Persik 2-2 (Ezequiel Vidal 11', Ramiro Fergonzi 22'/Flavio Silva 29', Jeam Kelly Sroyer 70')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com