Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Tim Akan Tampil di Grand Final Turnamen Fans Club Sepak Bola Liga Eropa

Kompas.com - 06/10/2023, 18:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Sebanyak 12 tim berbasis fans club sepak bola Liga Eropa akan berlaga di Grand Final “SuperSoccer Euro Futsal Championship 2023” yang akan digelar pada 14 - 15 Oktober mendatang di Summarecon Mall Bekasi.

Mereka telah berhasil lolos dari kerasnya persaingan di babak Regional Qualification yang digelar di empat kota selama bulan September yang lalu, yaitu Bandung, Semarang, Surabaya, dan Jakarta.

Turnamen ini memang menawarkan hadiah fantastis senilai total Rp 1 miliar. 

Baca juga: Resmi, Evan Soumilena Merapat ke Klub Futsal Portugal ADCR Caxinas

Selain itu, tim pemenang kategori fans club akan mendapat hadiah utama trip ke Thailand, untuk berlatih dan bertanding dengan klub asal “Negeri Gajah Putih”.  

“Sepanjang turnamen bergulir, ribuan peserta dari berbagai daerah telah tampil dengan sangat kompetitif. Oleh karena itu, kami optimis para finalis ini memang punya kualitas super dan akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya di babak grand final untuk merebut gelar juara dan hadiah utama,” kata Aloysius Dwiwoko Hertiyono selaku Perwakilan SuperSoccer.

Pria yang karib disapa Tiyok ini menjelaskan, keduabelas tim dari kategori fans club sepak bola Liga Eropa tersebut terdiri dari UNITED INDONESIA MOB, MISEZ CIREBON, PRMI Bandung, ICI Kebumen, PRMI Solo, Jogjakarta UNITED INDONESIA, INDOBARCA Makassar, JCI Barabai, ICI Samarinda, ICI Jakarta, RCI Pekanbaru, dan CISC Bekasi.

Selain mempertandingkan kategori utama tersebut, SuperSoccer Euro Futsal Championship juga turut mempertandingkan kategori eksebisi yang berasal dari peserta umum (klub) dan peserta mahasiswa (kampus).

Di kategori kampus, terdapat empat tim yang akan bertanding di babak Grand Final yakni Universitas Siliwangi, Universitas Sebelas Maret, Universitas Airlangga, dan Institut Perbanas. Sedangkan dari kategori umum juga terdapat empat tim yaitu Futsal CA2, Venus Futsal, Sekolah Futsal Surabaya, dan Annisa FFA.

Menariknya lagi selain futsal, kejuaraan ini turut mempertandingkan esports dari cabang game FIFA 2023.

Dengan titel Super Esports Series, di babak Grand Final akan bertanding 12 tim dari kategori fans club dan delapan tim exhibition match.

Tiyok menambahkan, turnamen ini memang dirancang bukan hanya sekadar turnamen kompetitif semata, namun juga dikemas dengan berbagai elemen sportainment yang pasti seru dan menghibur.

“Selain menjadi ajang kompetitif, baik futsal maupun esports, SuperSoccer Euro Futsal Championship kami kemas agar mampu menjadi tontonan yang menarik, mulai dari perform musisi hingga seni mural. Kami berharap ini bisa menjadi wadah bagi generasi muda menyalurkan bakat dan minatnya secara positif, sportif, dan kreatif,” imbuh Tiyok. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com