KOMPAS.com – Timnas U17 Indonesia sejatinya mempunyai keuntungan dengan status sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023.
Undian atau drawing Piala Dunia U17 2023 sudah rampung bergulir di Zurich, Swiss, pada Jumat (15/9/2023) malam WIB.
Timnas Indonesia bakal berada di Grup A Piala Dunia U17 2023 bersama dengan Ekuador, Maroko, dan Panama.
Ekuador mempunyai catatan terbaik di Piala Dunia U17 dengan menembus perempat final pada edisi 1995 dan 2015.
Selain itu, timnas U17 Indonesia harus mewaspadai kekuatan Maroko. Sebab, mereka merupakan runner-up Piala Afrika U17 2023.
Baca juga: Apresiasi dan Catatan Erick Thohir untuk Timnas U17 Indonesia
Di samping itu, rekam jejak Panama tak terlalu mengesankan saat mentas di Piala Dunia U17. Negara Amerika Tengah itu mencatatkan 1 kemenangan dan enam kekalahan.
Di lain sisi, timnas U17 Indonesia belum berpengalaman di Piala Dunia U17 karena baru akan mencatatkan penampilan perdana pada 10 November nanti 2023 nanti.
Meski begitu, timnas U17 Indonesia tak boleh gentar. Skuad besutan Bima Sakti bisa berkaca pada fakta bahwa tim tuan rumah hanya dua kali gagal lolos ke fase gugur dari enam edisi terakhir Piala Dunia U17.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pun telah mengingatkan sebelum drawing Piala Dunia U17 2023 bahwa timnas U17 Indonesia harus memiliki nyali.
Baca juga: Evaluasi Bima Sakti Usai Timnas U17 Dikalahkan Korea Selatan
“Namun, saya percaya di olahraga, apalagi di permainan tim, kuncinya adalah kerja sama dan nyali,” kata Erick Thohir pada Kamis (14/9/2023).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.