KOMPAS.com - Sofyan Amrabat resmi bergabung dengan Manchester United pada hari terakhir bursa transfer Liga Inggris, Jumat waktu lokal atau Sabtu (2/9/2023) dini hari WIB.
Sofyan Amrabat didatangkan Man United dari Fiorentina dengan status pinjaman selama semusim hingga Juni 2024.
Transfer Sofyan Amrabat sempat terkendala karena tawaran pertama Man United ditolak Fiorentina yang meminta kesepakatan permanen.
Pada saat bersamaan, Presiden Fiorentina yaitu Rocco Commisso mengatakan bahwa pihaknya juga bernegosiasi dengan klub lain.
Baca juga: Man United Tuntaskan Dobel Transfer di Deadline Day
Media Inggris, Metro, sempat melaporkan bahwa ada dua klub lain yang menginginkan jasa Amrabat yaitu Fulham dan Nottingham Forest.
Namun, Amrabat yang disebut ingin pindah ke Man United sejak akhir Juni lalu, menolak Fulham dan Nottingham Forest.
Amrabat pun senang akhirnya resmi bergabung dengan Man United. Ia merasa terhormat bermain untuk klub impiannya.
"Sebuah kehormatan besar untuk menjadi pemain Manchester United. Saya harus bersabar untuk momen ini," kata Amrabat, dilansir dari laman resmi Man United.
Baca juga: Hasil Drawing Liga Champions: Bayern Vs Man United, Kenangan Final Dramatis 1998-99
"Saya selalu mendengarkan kata hati dan sekarang saya mewakili klub impian saya," ucap gelandang tim nasional Maroko ini.
Sofyan Amrabat merupakan satu dari tujuh pemain baru Man United musim ini.
Enam lainnya, yakni Andre Onana, Mason Mount, Rasmus Hojlund, Altay Bayindir Sergio Reguilon, dan Jonny Evans.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.