Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjudian Pemain Bawa Bali United Tembus Tiga Besar Liga 1 2023-24

Kompas.com - 28/08/2023, 09:31 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United meraih kemenangan 2-1 atas Barito Putera pada pekan ke-10 Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Minggu (27/8/2023) malam.

Dalam laga ini, Barito memberikan perlawanan sengit. Tuan rumah membuka keunggulan lewat Ilija Spasojevic (12') tetapi disamakan Gustavo Henrique lewat titik putih (30').

Dalam kondisi imbang 1-1, Bali United bermain lebih menekan untuk mengamankan poin penuh. Sebaliknya Barito merapatkan barisan, membuat lini depan Bali United frustrasi.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, memutuskan melakukan perjudian di tengah babak kedua.

Baca juga: Hasil Bali United Vs Barito Putera 2-1, Serdadu Tridatu Melesat ke 5 Besar

Pada menit ke-54, ia menarik Rahmat Arjuna dan mengganti dengan M Rahmat. Kemudian kembali mengganti bek kiri Ricky Fajrin dan memasukan penyerang tengah Jefferson de Assis pada menit ke-57.

Pergantian tersebut membuat Bali United bermain lebih menyerang. Di sisi lain, keputusan ini berisiko karena membahayakan lini belakang saat Barito melakukan serangan balik.

Namun Teco bersyukur, perjudiannya membuahkan hasil. Bali United berhasil kembali unggul lewat M Rahmat pada menit ke-65.

"Kami sudah latihan untuk pasang dua striker bersamaan. Kami juga memasukkan Rahmat di sisi kiri. Kami sadar ada dua pemain yang berbahaya," ujar pelatih yang biasa disapa Teco.

"Kami kuatkan di tengah dengan Eber Bessa dan Rashid. Ketika sudah unggul, kami menarik Spaso untuk masuk kembali ke sistem awal karena Barito akan makin menyerang," imbuhnya.

Secara keseluruhan, Teco puas dengan hasil pertandingan ini. Pemain mampu bermain sesuai dengan ekspektasi dan menunjukkan daya juang yang tinggi.

Paling penting tim berjulukan Serdadu Tridatu bisa mengamankan poin penuh di kandangnya sendiri.

Tambahan tiga poin membuat Bali United menggeser posisi Barito di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2023-24. Bali United mengoleksi 17 poin.

Ini merupakan posisi tertinggi yang berhasil dicapai Bali United sejak awal Liga 1 2023-24.

Barito juga mengoleksi 17 poin. Tetapi Bali United berhak berada di atasnya karena unggul head to head.

Baca juga: Bali United Vs Barito Putera, Hormat Bagus Kahfi untuk Ricky Fajrin

"Saya pikir kedua tim bermain terbuka, bagus untuk suporter. Ketika kami unggul di babak kedua, kami harus mencoba bertahan. Sekarang posisi kami naik dalam klasemen sementara," ujar pelatih asal Brasil itu.

Hasil ini juga memperpanjang rekor kemenangan Bali United di kandangnya sendiri.

Tercatat Bali United berhasil memetik empat kemenangan, satu imbang dan baru sekali kalah saat bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
Madura United
10 6 2 2 6 20
2
Borneo
10 5 4 1 6 19
3
Bali United
10 5 2 3 2 17
4
Barito Putera
10 5 2 3 8 17
5
RANS Nusantara
10 4 4 2 3 16
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (28/08/2023) pukul 08:50 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com