KOMPAS.com - Liga Arab Saudi menyita perhatian dunia. Gelontoran dana fantastis demi mendatangkan pemain bintang membuat kompetisi di negara Timur Tengah tersebut kian dilirik.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tak memungkiri hal tersebut. Mantan pelatih Barcelona ini mengakui, Liga Pro Arab Saudi benar-benar mengubah bursa transfer pemain dunia.
Imbasnya, bukan mustahil Liga Arab Saudi akan mengundang minat pemain-pemain top yang selama ini hanya menjadikan Eropa sebagai tujuan.
Baca juga: Riyad Mahrez Lanjutkan Karier ke Arab Saudi
Terbaru, Riyah Mahrez berlabuh di Liga Arab Saudi. Mantan penyerang Manchester City tersebut mengikuti jejak Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema yang sudah lebih dulu menghiasi panggung Liga Pro Arab Saudi.
Mahrez bergabung dengan Al-Ahli. Dia diboyong dari Man City dengan nilai transfer 30 juta poundsterling (sekitar Rp 582,212 miliar).
"Liga Arab Saudi benar-benar mengubah transfer pemain dunia. Satu tahun lalu ketika Cristiano Ronaldo menjadi pemain pertama, tidak ada yang menduga berapa banyak pemain top akan bermain di Arab Saudi," ujar Guardiola dikutip dari AFP.
"Pada masa mendatang, hal ini masih akan terjadi lagi dan lagi."
Baca juga: Kabar Transfer: Riyad Mahrez dan Jordan Henderson Ramaikan Liga Arab
Perkiraan Guardiola ini bisa menjadi kenyataan. Pasalnya, klub elite Arab Saudi masih membidik sejumlah pemain top Eropa termasuk penyerang Bayern Muenchen, Sadio Mane.
Mantan bintang Liverpool tersebut dikabarkan semakin dekat dengan pintu masuk Liga Arab Saudi. Sosok asal Senegal tersebut selangkah lagi bakal menjadi rekan setim Ronaldo di Al Nassr.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.