Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puja-puji Guardiola soal Debut Kovacic dan Darah Muda Man City

Kompas.com - 24/07/2023, 05:40 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Man City

KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Josep "Pep" Guardiola memuji penampilan debut pemain anyarnya, Mateo Kovacic.

Kovacic turun sebagai salah satu dari 11 pemain pertama yang turun kala juara Liga Champions musim lalu itu menjalani laga tur pramusim pertamanya.

Menghadapi "klub saudara" asal Jepang, Yokohama F Marinos, The Citizens berhasil menang 5-3 atas lawannya dalam laga yang berlangsung pada Minggu (23/7/2023) malam WIB di Japan National Stadium, Tokyo, Jepang.

"Sangat bagus. Dia adalah pemain yang luar biasa, kami tahu itu," kata Pep setelah laga, dilansir dari situs resmi klub.

Baca juga: Hasil Yokohama F Marinos Vs Man City 3-5: Haaland 2 Gol, Citizens Menangi Laga Pramusim Perdana

"Ini baru pertandingan pertama. Dia harus mengenal gaya permainan tim dan apa yang kami mau. Namun, sungguh, dia bermain sangat bagus," ucap eks pelatih Barcelona tersebut memuji pemain Kroasia tersebut.

Mateo Kovacic pindah ke Man City dari Chelsea dengan biaya transfer senilai 25 juta poundsterling atau sekitar Rp 477,5 miliar.

Pemain yang pernah membela Inter Milan tersebut akan bermain dengan Erling Haaland dkk selama empat tahun ke depan.

Selain memuji penampilan Kovacic, Pep juga terkesan dengan penampilan darah muda, sayap kanan akademi Man City, yang juga bermain dalam laga kontra Yokohama, Oscarr Bobb.

Baca juga: Mateo Kovacic ke Man City, Siap Ditempa Si Ahli Treble

"Oscar bermain dengan luar biasa. Dia memainkan tiga atau empat posisi dengan baik. Kami sangat mengandalkan dia," ujar Pep terkait performa dari pemain kelahiran Oslo, Norwegia, itu.

Mantan pelatih Bayern Muenchen tersebut juga menyebut Oscar memiliki referensi bagus seperti Phil Foden dan Rico Lewis yang mampu naik level ke tim utama.

"Pertama Phil (Foden), Cole Palmer, Rico (Lewis), (James) McAtee, dan sekarang Oscar yang memiliki perspektif bagus," tutup Pep menandaskan.

Selanjutnya, Man City akan menjalani laga pramusim keduanya kontra Bayern Muenchen pada Rabu (26/7/2023) pukul 17.30 WIB di Japan National Stadium, Tokyo, Jepang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com