Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Peserta Piala Dunia U17 2023: Indonesia Masuk, Sisa 4 Slot

Kompas.com - 24/06/2023, 11:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia otomatis masuk dalam daftar peserta Piala Dunia U17 2023 seusai ditunjuk menjadi tuan rumah penyelenggara.

Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 diumumkan setelah FIFA menggelar rapat dewan pada Jumat (23/6/2023).

Dalam rapat tersebut, FIFA Council atau Dewan FIFA menyimpulkan sejumlah keputusan, salah satunya menunjuk negara-negara yang akan menjadi tuan rumah beberapa kompetisi FIFA.

Indonesia menjadi salah satu negara yang mendapatkan kesempatan itu dengan dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023.

Baca juga: BREAKING NEWS - FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023

Saat ini, jadwal Piala Dunia U17 2023 di Indonesia belum dipastikan badan tertinggi sepak bola dunia tersebut.

FIFA, lewat pengumumannya, menyebut bahwa time frame atau periode waktu penyelenggaraan sejumlah turnamen, termasuk Piala Dunia U17 2023, baru akan dikonfirmasi pada beberapa waktu ke depan.

"Dewan juga menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023, Kolombia sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U20 2024, Dominika sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U17 2024, dan Uzbekistan sebagai tuan rumah Piala Dunia Futsal 2024," tulis FIFA saat mengumumkan penunjukan Indonesia.

"Periode waktu pelaksanaan untuk masing-masing kompetisi akan dikonfirmasi pada waktunya," lanjut keterangan FIFA.

Sementara, jadwal awal turnamen Piala Dunia U17 2023 di Peru adalah 10 November sampai 2 Desember.

Baca juga: Erick Thohir Bersyukur Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023

Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 merupakan keputusan susulan yang diambil setelah FIFA mencabut status tuan rumah Peru pada 3 April lalu.

Peru yang semula dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023, dinilai tidak mampu memenuhi komitmen menyelesaikan infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen.

Apalagi, ketika itu Peru tengah berkutat dengan bencana gempa bumi.

FIFA setelah berdiskusi dengan pemerintah Peru akhirnya menarik status negara Amerika Selatan tersebut sebagai tuan rumah dan menyerahkannya kepada Indonesia.

Otomatis, sang tuan rumah baru mendapatkan satu tempat di putaran final Piala Dunia U17 2023.

Baca juga: Pernyataan Lengkap FIFA soal Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023

Indonesia bergabung dengan 19 tim lain yang sudah lebih dulu dipastikan lolos ke putaran final.

Halaman:


Terkini Lainnya

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com