Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/05/2023, 08:36 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, mempunyai statistik cemerlang dengan selalu memenangi lima final kompetisi antarklub Eropa yang dijalani.

Terkini, Jose Mourinho bakal mendampingi Roma untuk menghadapi Sevilla dalam final Liga Europa 2022-2023.

Laga Sevilla vs Roma dalam jadwal final Liga Europa berlangsung di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, pada Kamis (1/6/2023) mulai pukul 02.00 WIB.

Sevilla mempunyai julukan raja Liga Europa. Los Paalanganas itu merupakan tim dengan koleksi gelar terbanyak di kompetisi ini.

Baca juga: Mourinho tentang Roma di Liga Europa: Main 14 Laga, Pulang Jam 7 Pagi, Bermain di Dingin

Secara keseluruhan, Sevilla telah mengantongi enam gelar juara Liga Europa yang dimenangkan pada musim 2005-2006, 2006-2007, 2013-2014, 2014-2015, 2015-2016, dan 2019-2020.

Walau demikian, Roma mempunyai Jose Mourinho dengan statistik mentereng ketika melakoni pertandingan di final pentas Eropa dengan torehan lima gelar juara.

Berikut raihan trofi Jose Mourinho di pentas Eropa:

  1. Liga Champions 2003-2004 – FC Porto
  2. Liga Champions 2009-2010 – Inter Milan
  3. Liga Europa 2016-2017 – Manchester United
  4. Piala UEFA 2002-2003 – FC Porto
  5. Liga Konferensi Eropa 2021-2022 – AS Roma

Jose Mourinho sendiri berbicara mengenai rekornya di final kompetisi antarklub Eropa tersebut. Pelatih asal Portugis itu memilih tak terlalu memikirkan statistik tersebut.

Eks pelatih Tottenham Hotspur itu mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah percaya takhayul dapat menjadi faktor penentu kemenangan.

Baca juga: Prediksi Line Up Sevilla Vs Roma, Dybala Siap Beraksi

“Sejarah tidak akan membawa Anda kepada kemenangan,” kata Jose Mourinho dikutip dari situs resmi UEFA.

“Anda melihat Real Madrid di final dan Anda berpikir mereka bisa memenangi setiap final. Anda lalu melihat Sevilla dan Anda mengatakan mereka memenangkan setiap final,” ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Asian Games 2022: Buang Peluang Match Point, Ganda Putri Indonesia Gagal ke Semifinal

Asian Games 2022: Buang Peluang Match Point, Ganda Putri Indonesia Gagal ke Semifinal

Sports
Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Indonesia Harus Bermain Lepas dan Penuh Motivasi

Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Indonesia Harus Bermain Lepas dan Penuh Motivasi

Badminton
Tim PUBG Mobile dan DOTA 2 Indonesia Siap Tanding di Asian Games 2022

Tim PUBG Mobile dan DOTA 2 Indonesia Siap Tanding di Asian Games 2022

Olahraga
Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Tim Putra Indonesia Tunggu Korsel Vs Malaysia

Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Tim Putra Indonesia Tunggu Korsel Vs Malaysia

Badminton
Asian Games 2022, Jadwal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di 16 Besar

Asian Games 2022, Jadwal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di 16 Besar

Liga Indonesia
Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Tim Putri Indonesia Lawan China

Hasil Undian Bulu Tangkis Asian Games 2022, Tim Putri Indonesia Lawan China

Badminton
Man United Vs Crystal Palace, Amrabat Siap Jadi Kiper demi Setan Merah

Man United Vs Crystal Palace, Amrabat Siap Jadi Kiper demi Setan Merah

Liga Inggris
CdM Basuki dan Ketua NOC Apresiasi Atlet Peraih Medali Asian Games 2022

CdM Basuki dan Ketua NOC Apresiasi Atlet Peraih Medali Asian Games 2022

Sports
Alasan Bojan Hodak Butuh Goran Paulic di Persib Bandung

Alasan Bojan Hodak Butuh Goran Paulic di Persib Bandung

Liga Indonesia
Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Asian Games 2022

Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Asian Games 2022

Sports
Inter Miami Tunggu Kepastian Mainkan Messi di Final US Open Cup

Inter Miami Tunggu Kepastian Mainkan Messi di Final US Open Cup

Liga Lain
Asian Games 2022, Putri KW Tegang, tetapi Tak Berlebihan, Rian Silau Lampu

Asian Games 2022, Putri KW Tegang, tetapi Tak Berlebihan, Rian Silau Lampu

Badminton
Ipswich Vs Wolves 3-2, Elkan Baggott dkk Tembus 16 Besar Piala Liga Inggris

Ipswich Vs Wolves 3-2, Elkan Baggott dkk Tembus 16 Besar Piala Liga Inggris

Liga Inggris
Osimhen Ancam Lakukan Tindakan Hukum Usai Kontroversi Video Napoli

Osimhen Ancam Lakukan Tindakan Hukum Usai Kontroversi Video Napoli

Liga Italia
Para Pemain Pengganti Persib yang Jadi Kartu Truf Bojan Hodak

Para Pemain Pengganti Persib yang Jadi Kartu Truf Bojan Hodak

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com