Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Penerapan VAR di Indonesia, Proses Rumit dan Wasit Harus Bisa Bahasa Inggris

Kompas.com - 27/05/2023, 06:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengungkapkan bahwa penerapan Video Assistant Referee (VAR) di Indonesia akan melewati prosedur yang tak mudah.

Menurut Arya Sinulingga, perangkat untuk menjalankan VAR dalam sebuah pertandingan sepak bola tak semudah yang dibayangkan.

Arya Sinulingga mengatakan bahwa wasit-wasit Indonesia pun mesti melalui proses pelatihan dengan menggunakan bahasa Inggris.

“Seperti di Thailand itu sudah memakai (VAR) tiga musim, Singapura sudah pakai satu musim. Itu ternyata perangkatnya rumit,” tutur Arya kepada Kompas.com dan awak media lainnya di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Jumat (26/5/2023).

Baca juga: Penerapan VAR di Liga 1 Musim Depan, Semua Stadion Harus Punya WiFi

“Jadi, harus ada kesiapan teknis dan wasit harus dilatih. Satu hal lagi, mereka mesti bisa berbahasa Inggris,” tambah dia.

“Kan ada pelatihan-pelatihan. Biasanya itu setahun baru bisa VAR-nya. Namun, kami meminta tolong supaya ada percepatan. Nanti kita coba,” ujarnya.

Anggota komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga saat meladeni pertanyaan awak media dalam sesi doorstop setelah proses pelantikan kepengurusan PSSI di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Jumat (26/5/2023) sore WIB.KOMPAS.com/AHMAD ZILKY Anggota komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga saat meladeni pertanyaan awak media dalam sesi doorstop setelah proses pelantikan kepengurusan PSSI di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Jumat (26/5/2023) sore WIB.

Sosok berusia 52 tahun itu menuturkan bahwa VAR mempunyai perangkat serta sumber daya manusia yang cukup banyak.

“Memang, ini (VAR) tidak semudah yang kita lihat, orang-orangnya baru. Kan dia punya peralatan sendiri,” jelas dia.

“Kita lihat seperti waktu belajar Excel kan belajar aplikasi. Nah, apalagi ini (VAR) agak besar ya, perangkatnya banyak, orangnya agak banyak,” ujarnya.

Baca juga: Persib Harus Siapkan Homebase yang Layak Dipasang VAR Liga 1 2023-2024

Pria kelahiran Sumatera Utara itu menjelaskan bahwa wasit yang akan menjalankan VAR memiliki standar tersendiri.

“Tidak mungkin kita memakai orang asing terus. Harus ada pelatihan untuk kita melaksanakannya, dan wasitnya. Wasitnya standar sendiri dan bisa berbahasa Inggris juga,” tuturnya.

Lebih lanjut, Arya Sinulingga mengatakan bahwa pihaknya bakal mendatangkan mentor untuk melatih wasit Indonesia menerapkan VAR.

“Di sini (Indonesia). Didatangkan di sini semua mentornya, alatnya juga,” ungkap dia menambahkan.

Baca juga: Hasil West Ham Vs Chelsea: Koneksi Enzo-Felix, Drama VAR, Derbi London Tuntas 1-1

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah bertemu dengan distribusi VAR asal Singapura guna membahas penerapannya.

Meeting pertama dengan distributor VAR dari Singapura. Kami membahas implementasi teknologi VAR dalam pertandingan sepak bola di Indonesia,” kata Erick Thohir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com