Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Arsenal: Arteta Tak Sabar Bertemu The Citizens

Kompas.com - 22/04/2023, 08:32 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BBC Sport

KOMPAS.com - Arsenal baru saja menuai hasil kurang memuaskan. Tim berjulukan The Gunners ini hanya bisa meraih satu poin ketika menjamu Southampton pada pekan ke-32 Premier League 2022-23.

Dalam pertandingan di Stadion Emirates, Sabtu (22/4/2023) dini hari WIB, Arsenal harus puas bermain sama kuat 3-3 melawan tim juru kunci tersebut.

Bahkan, Arsenal nyaris malu karena Southampton sudah unggul 2-0 saat laga baru berusia 14 menit akibat gol cepat Carlos Jonas Alcaraz pada detik ke-27 disusul Theo Walcott (14').

Gabriel Martinelli sempat mengubah skor menjadi 1-2 pada menit ke-20. Tetapi Southampton menjauh lagi setelah  Duje Caleta-Car menjebol gawang tuan rumah pada menit ke-66.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris Usai Arsenal Vs Southampton: The Gunners Kian Kritis

Beruntung bagi Arsenal, mereka bisa mencetak dua gol saat waktu normal tersisa dua menit. Martin Odegaard mencetak gol pada menit ke-88, disusul gol Bukayo Saka (90+1') sehingga skor akhir 3-3.

Hasil ini membuat posisi Arsenal kritis. Kini, mereka hanya unggul lima angka atas rival terdekat, Manchester City, yang baru bermain 30 kali.

Artinya, Man City memiliki peluang menyalip Arsenal. Jika The Citizens, julukan Man City, memenangi dua laga sisa, mereka memiliki 76 poin.

Meski demikian, pelatih Arsenal Mikel Arteta, tidak terlalu khawatir. Dia justru menunggu duel melawan Man City di Stadion Etihad, Manchester, Kamis (27/4) dini hari WIB.

"Saya tak sabar menunggu, ini merupakan pertandingan yang anda ingin mainkan. Ketika semuanya dipertaruhkan, anda harus ke sana untuk menang. Permainan akan dipersiapkan untuk itu. Itu pasti!" ujar Arteta kepada BBC Sport usai laga versus Southampton.

"Ini adalah keindahan olahraga, anda ingin berada di posisi ini. Kami akan melakukan perjalanan luar biasa ke Manchester dan kami akan mempersiapkan diri dengan sangat baik."

Mantan asisten Guardiola di Man City ini pun tak menampik dirinya kecewa dengan hasil melawan Southampton. Sebab, hasil seri tersebut membuat Arsenal dalam posisi sulit.

"Tentu saja kecewa dengan hasilnya. Kami membuatnya sangat sulit bagi kami sendiri dengan cara memulai pertandingan, memberikan satu dan kemudian yang lain," ungkap sosok asal Spanyol tersebut.

Baca juga: Arsenal Vs Southampton: 2 Gol di Pengujung Laga Selamatkan The Gunners dari Kekalahan

"Kami terus berusaha menciptakan peluang demi peluang, kami melakukannya dan pada akhirnya kami semua percaya, kami akan memenangkannya dan kami memiliki dua peluang sangat bagus."

"Dukungan yang kami dapatkan, cinta yang kami peroleh, itu merupakan kohesi lengkap dengan semangat para pemain. Kami sangat, sangat dekat dengan kemenangan."

"Saya tidak melihat ada yang bersembunyi, semua pemain menginginkannya dan sangat menginginkannya."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com