KOMPAS.com - Argentina mengalahkan Panama dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan di Estadio Mas Monumental dalam partai uji coba, Jumat (24/3/2023) pagi WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Lionel Messi mencetak satu gol.
Selain gol yang mencuri perhatian, Messi juga menjadi korban kekerasan dari pemain lawan.
Momen paling brutal terjadi pada menit ke-16 ketika Lionel Messi dijegal oleh dua pemain lawan.
Kevin Galvan dan Juan Manuel Murillo secara bersamaan menekel sang superstar Argentina.
Messi tergeletak di lapangan dengan darah mengucur di lutut kanan.
Insiden tersebut membuat berang dua pilar Albiceleste, Rodrigo De Paul dan Angel Di Maria.
amonestado Kevin Galván en Panama por una fuerte patada a Lionel Messi ???????????? pic.twitter.com/rGsFsLDm3G
— Argentina Gol ? (@BocaJrsGol) March 23, 2023
Wasit Christian Perreyra pun memberikan kartu kuning untuk Galvan, tetapi tidak bagi Murillo.
Beruntung Messi masih bisa melanjutkan pertandingan.
Jelang bubaran, tepatnya menit ke-89, Messi menegaskan kemenangan Argentina lewat gol tendangan bebas setelah Thiago Almada mencetak gol pembuka.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.