Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pidato Lionel Messi Usai Menangi Penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2022

Kompas.com - 28/02/2023, 06:50 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Lionel Messi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kesuksesannya menjadi pemain terbaik dalam gelaran The Best FIFA Football Awards 2022.

Lionel Messi resmi terpilih menjadi pemain pria terbaik FIFA alias Best FIFA Men's Player of The Year 2022.

Dalam malam penganugerahan di Paris, Perancis, Selasa (28/2/2023) dini hari WIB, Messi mengalahkan dua kandidat lain, yakni Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain/Perancis) dan Karim Benzema (Real Madrid/Perancis).

Bagi Messi, ini merupakan kali kedua dia memenangi penghargaan The Best FIFA Football Awards.

Baca juga: Lionel Messi Pemain Terbaik FIFA 2022, Ungguli Mbappe dan Benzema

Sebelumnya, Messi dinobatkan sebagai pemain pria terbaik FIFA pada 2019. Kala itu, dia menyisihkan Virgil van Dijk dan Cristiano Ronaldo.

Lionel Messi menjadi pemain ketiga yang meraih dua penghargaan The Best FIFA Football Awards.

Sebelum Messi, Cristiano Ronaldo (2016 dan 2017) dan Robert Lewandowski (2020 dan 2021) mencapainya lebih dulu.

Messi berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung kesuksesannya menjadi pemain terbaik FIFA 2022.

Baca juga: Daftar Pemenang The Best FIFA Football Awards 2022, Messi hingga Fans Argentina

Berikut isi pidato Messi usai dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia:

Merupakan suatu kehormatan untuk berada di sini bersama Karim Benzema dan Kylian Mbappe. Merupakan suatu kehormatan bisa memenangi penghargaan ini. 

Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada rekan satu tim saya, kepada pelatih saya Scaloni. Tanpa mereka saya tidak akan berada di sini.

Itu adalah tahun yang luar biasa. Saya mencapai impian yang saya harapkan untuk memenangkan Piala Dunia. Saya akhirnya mencapainya. Itu adalah hal terindah yang saya capai dalam karir saya. 

Akhirnya, saya ingin berterima kasih keluarga saya, orang-orang di Argentina untuk merayakan pencapaian ini (memenangi Piala Dunia), yang akan dikenang begitu lama. Saya juga ingin mengirimkan ciuman kepada anak-anak saya yang menonton saya!

Baca juga: FIFA FIFPro World 11 2022: Ronaldo Luput, Messi Bersanding dengan Haaland

Lionel Messi berjasa besar dalam kesuksesan timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 Qatar.

Dia mencetak tujuh gol dan tiga assist dari fase grup hingga laga final melawan Perancis, yang diperkuat Kylian Mbappe.

Sang megabintang pun didaulat sebagai pemain terbaik Piala Dunia 2022.

Sementara itu, di level klub, Messi juga berkontribusi dalam perjalanan Paris Saint-Germain (PSG) meraih gelar juara Ligue 1 musim 2021-2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com