Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Man City Vs Tottenham, Kulusevski-Emerson Bawa Spurs Unggul 2-0

Kompas.com - 20/01/2023, 03:51 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.comTottenham Hotspur unggul 2-0 atas Manchester City pada babak pertama dalam partai tunda pekan ke-7 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Laga Man City vs Tottenham dalam jadwal Liga Inggris diselenggarakan di Stadion Etihad pada Jumat (20/1/2023) dini hari WIB.

Dua gol Tottenham dibukukan oleh Dejan Kulusevski pada menit ke-44 dan Emerson Royal (45+2’)

Ulasan pertandingan Man City vs Tottenham

Ilkay Guendogan mencoba mengancam gawang Tottenham. Ia melepaskan tembakan melengkung dari luar kotak penalti pada menit ke-20.

Sayang bagi Man City, bola hasil tendangan Guendogan masih melenceng tipis dari sisi kanan gawang Tottenham.

Baca juga: Link Live Streaming Man City Vs Tottenham, Kickoff 03.00 WIB

Di lain sisi, Emerson Royal melakukan upaya serupa. Ia melakukan tendangan spekulasi dari jarak cukup jauh.

Namun, bola hasil tendangan Emerson Royal masih melambung tinggi di atas mistar gawang Man City.

Pada menit ke-44, Dejan Kulusevski berhasil menjebol gawang Man City seusai tendangan kaki kirinya tak mampu dihalau Ederson.

Kontribusi itu membuat Tottenham untuk sementara memimpin 1-0 atas Manchester City.

Tak berselang lama, Tottenham kembali mencetak gol. Kali ini melalui sundulan Emerson Royal pada menit ke-45+2.

Baca juga: Man City vs Tottenham, Guardiola: Kemenangan adalah Harga Mati!

Dengan demikian, Tottenham mengakhiri pertandingan babak pertama melawan Man City dengan keunggulan 2-0.

Susunan pemain Man City vs Tottenham

Man City (4-2-3-1): 31-Ederson; 82-Lewis, 5-Stones, 25-Akanji, 6-Ake; 16-Rodri, 8-Guendogan; 26-Mahrez, 19-Alvarez, 10-Grealish; 9-Haaland.

Pelatih: Pep Guardiola.

Tottenham (3-4-2-1): 1-Lloris; 17-Romero, 15-Dier, 33-Davies; 12-Emerson, 5-Hojbjerg, 3-Bentacur, 14-Perisic; 21-Kulusevski, 7-Son; 10-Kane.

Pelatih: Antonio Conte.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com