Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Vs Bali United: Teco Kecewa meski Nikmati Laga Nostalgia

Kompas.com - 16/01/2023, 07:00 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menikmati atmosfer pertandingan nostalgia saat away pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 ke markas Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Minggu (15/1/2023) sore.

Buatnya, Persija merupakan tim yang menyimpan kenangan tersendiri. Sebab, Persija jadi tempat ia memulai karier kepelatihannya di Indonesia pada musim 2017-2018.

Ia juga berhasil mempersembahkan gelar Juara Liga 1 musim 2018 dan Piala Presiden 2018 untuk tim berjuluk Macan Kemayoran.

Baca juga: Klasemen Liga 1: Persija Peringkat Ke-3, Salip Bali United dan Persib

Sayang, dalam laga nostalgia itu, Stefano Cugurra gagal membawa Bali United meraih kemenangan.

Padahal kemenangan sudah di depan mata. Persija Jakarta berhasil mengembalikan keadaan saat injury time melalui gol sundulan kepala Hansamu Yama dan Ondrej Kudela.

Sepanjang babak pertama Bali United mampu tampil apik, bahkan mampu unggul 2-1 hingga menit ke-90.

Persija Jakarta membuka keunggulan pada menit ke-10 melalui gol Resky Fandi.

Tetapi gol tersebut direspon dengan cepat oleh Bali United melalui brace Ilija Spasojevic pada menit ke-27 dan 42.

Namun Persija Jakarta yang tak ingin malu di depan pendukungnya sendiri tampil all out pada babak kedua dan balik menekan pertahanan tim berjuluk Serdadu Tridatu itu.

Stefano Cugurra pun merasa kecewa dengan kegagalan timnya meraih kemenangan dan menilai antisipasi bola mati pemain Bali United masih kurang maksimal.

Baca juga: Hasil Persija Vs Bali United 3-2: Drama Detik Terakhir Gol Kudela, Macan Kemayoran Menang

“Saya pikir datang ke stadion ini (Patriot) pasti menikmati pertandingan. Kedua tim tampil dengan kerja keras untuk menang, di babak pertama kami lebih bagus dari Persija,” kata pelatih yang biasa disapa Teco.

“Pada babak kedua mereka punya semangat bagus, The Jak juga terus mendorong mereka untuk menyerang dan kami memang lebih memilih bertahan dan melakukan serang balik.”

“Tetapi di menit-menit akhir dari bola mati kami kurang maksimal jadi mereka bisa menang,” imbuhnya.

Dua gol yang diciptakan Persija Jakarta pada masa injury time memang bermula dari situasi set pieces.

Sepanjang babak kedua Bali United memilih bermain bertahan yang mulai kehilangan konsentrasi dengan banyak melakukan pelanggaran di area pertahanan sendiri.

Situasi tersebut dimanfaatkan Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll dengan mendorong bek-bek jangkung Persija Jakarta untuk maju ke depan.

Hasilnya, Hansamu Yama serta Ondrej Kudela dapat melakukan tugasnya dengan baik.

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
PSM
18 10 7 1 21 37
2
Madura United
18 11 3 4 11 36
3
Persija Jakarta
18 10 5 3 9 35
4
Bali United
18 11 0 7 14 33
5
Persib
17 10 3 4 4 33
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (15/01/2023) pukul 17:55 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com