Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brighton Vs Liverpool, Pencarian Tiga Angka Pertama The Reds pada 2023

Kompas.com - 14/01/2023, 18:19 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Liverpool

KOMPAS.com - Liverpool belum memenangkan satu pertandingan pun pada 2023. Skuad asuhan Jurgen Klopp tersebut memang menampilkan performa inkonsisten sepanjang musim 2022-2023 ini.

Pada laga pekan ke-19 Liga Inggris 2022-2023, Liverpool harus mengakui kehebatan dari Brentford. The Reds kalah dengan skor 1-3 pada Selasa (3/1/2023).

Karena itu, Pertandingan Brighton vs Liverpool dapat dipakai untuk meretas momentum bangkit bagi pasukan Juergen Klopp. 

Partai Brighton vs Liverpool akan digelar di Stadion The American Express Community, Sabtu (14/1/2023) pukul 22.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Hari Ini: Man United vs Man City, Brighton Vs Liverpool

Laga ini akan sengit menginggat kedua tim yang hanya terpaut satu peringkat di klasemen Liga Inggris 2022-2023.

Liverpool menempati peringkat ketujuh dengan raihan 28 poin. Sementara itu, Brighton berada di peringkat ketujuh dengan torehan 27 poin.

"Semua pertandingan sangat penting dan ini adalah pertandingan yang sangat krusial bagi kami karena berbagai alasan," kata Klopp dilansir dari laman resmi klub.

Baca juga: Liverpool Vs Wolves, Alasan Gol ke-3 Pasukan Lopetegui Dianulir

"Kami seharusnya dapat memanfaatkan peluang dan segala macamnya ini dengan lebih baik, itulah yang terus tim ini kerjakan. Jelas, sangat sulit karena skuad sedang tidak gemuk saat ini," ucap Klopp terkait inefisiensi timnya di depan gawang dan materi tim yang tak lengkap.

"Kami harus sangat berhati-hati dengan pertandingan yang akan datang, tapi tetap saja kami menjalani sepekan berlatih dengan sangat bagus, saya sangat menyukainya," ujar Klopp.

Performa Brighton yang impresif pada musim ini juga diakui oleh Jurgen Klopp. Ia pun memuji permainan penuh percaya diri yang ditampilkan oleh skuad asuhan Roberto De Zerbi tersebut.

"Brighton membutuhkan rasa hormat, karena menurut saya tidak ada orang yang meremehkan mereka lagi. Namun, tetap penting untuk mengetahui siapa mereka dan siapa yang mengira statistik penguasaan bola mereka dapat meningkat setelah era kepelatihan Graham Potter?," tuturnya.

"De Zerbi jelas juga suka menguasai bola, jadi mereka benar-benar memainkan hal yang bagus dan penuh percaya diri. Jika tidak ada tekanan dan mereka lolos ke Eropa, itu akan menjadi prestasi besar. Benar-benar masif," kata mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Baca juga: Liverpool Vs Wolves, Alasan Gol ke-3 Pasukan Lopetegui Dianulir

Klopp percaya bahwa timnya dapat memberikan masalah bagi skuad asuhan De Zerbi.

"Tentu saja ini situasi yang berbeda, tetapi kami memiliki kesempatan untuk pergi ke sana dan menyebabkan masalah nyata bagi mereka. Di musim terbaik kami, Brighton selalu menjadi tempat yang sulit untuk dikalahkan," ucapnya.

"Jika kami bisa mendapatkan sesuatu di sana, kami harus menggali lebih dalam dan itulah yang harus kami lakukan lagi. Itulah rencananya," kata Klopp.

Berbicara mengenai kondisi skuad, Liverpool dikhawatirkan tidak akan diperkuat oleh Darwin Nunez. Penyerang timnas Uruguay itu mengalami cedera ringan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com