Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Skor dan Line Up Man United Vs Man City di Liga Inggris

Kompas.com - 14/01/2023, 16:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Manchester United akan menjamu Manchester City dalam lanjutan pekan ke-20 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Laga Man United vs Man City bertajuk derbi Manchester itu diselenggarakan di Stadion Old Trafford pada Sabtu (13/1/2023).

Adapun informasi mengenai prediksi skor dan line-up Man United vs Man City akan tersemat di akhir artikel ini.

Juru racik taktik Man City, Josep “Pep” Guardiola, diprediksi akan menggunakan skema 4-3-3 saat menghadapi Man United.

Baca juga: Man United Vs Man City: Setan Merah Lebih Kuat, Performa Terbaik

Posisi pemain belakang Man City bakal diisi oleh Kyle Walker, Manuel Akanji, Aymeric Laporte, dan Nathan Ake.

Menurut Kompas.com, Nathan Ake dan Kyle Walker bakal diberikan kesempatan untuk membantu menyerang saat melawan Man United.

Walker dan Ake akan menambah daya gedor Man City dari sektor sayap. Jadi, saat keduanya maju, Citizens bakal memiliki lima pemain di pertahanan Man United.

Lini tengah Man City diperkirakan diisi oleh Kevin De Bruyne, Rodri, dan Bernardo Silva.

Baca juga: Man United Vs Man City, Ten Hag Tak Peduli Strategi Kejutan Guardiola

Rodri bertugas menjaga kedalaman. Di lain sisi, De Bruyne dan Bernardo Silva berupaya untuk menambah kreativitas serangan Man City.

Beralih ke sektor penyerang, Pep Guardiola akan mengandalkan Riyad Mahrez, Erling Haaland, dan Jack Grealish.

Mereka harus berjuang keras untuk menembus pertahanan milik Man United yang dikawal oleh Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, dan Christian Eriksen.

Keempat pemain Man United itu akan mendapatkan bantuan khusus dari Casemiro, yang juga memiliki kemampuan untuk mengawal jantung pertahanan tim.

Baca juga: Man United Vs Man City, Haaland Bakal Dikantongi 2 Pemain Setan Merah Ini

Selain itu, Casemiro juga akan berkolaborasi dengan Christian Eriksen dan Bruno Fernandes buat mengirimkan bola ke lini serang.

Adapun Man United akan memanfaatkan kemampuan Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Antony sebagai pemain di lini depan.

Prediksi line up Man United vs Man City

Man United (4-3-3): 1-David De Gea; 29-Aaron Wan-Bissaka, 19-Raphael Varane, 6-Lisandro Martinez, 23-Luke Shaw; 18-Casemiro, 8-Bruno Fernandes, 14-Christian Eriksen; 10-Marcus Rashford, 9-Anthony Martial, 21-Antony.

Man City (4-3-3): 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 25-Manuel Akanji, 14-Aymeric Laporte; 17-Kevin De Bruyne, 16-Rodri, 20-Bernardo Silva; 26-Riyad Mahrez, 9-Erling Haaland, 19-Jack Grealish.

Prediksi skor Man United vs Man City

Man United 1-2 Man City (WhoScored)
Man United 1-2 Man City (Sport Mole)
Man United 1-2 Man City (Squawka)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com