KOMPAS.com - Persija Jakarta menang atas PSS Sleman pada laga tunda pekan ke-17 Liga 1 2022-2023. Macan Kemayoran menembus zona empat besar klasemen.
Laga PSS Sleman vs Persija Jakarta ini sejatinya digelar di Stadion Manahan, Solo, pada 23 Desember 2022.
Namun, pertandingan saat itu terpaksa dihentikan pada menit ke-47 karena hujan deras yang mengakibatkan lapangan tergenang air.
Kedua tim saat itu telah menunggu waktu 2x15 menit, tetapi kondisi lapangan masih tidak memungkinkan untuk dipakai bermain.
Baca juga: PT LIB Tetapkan Laga Tunda PSS VS Persija Digelar 8 Januari 2023
Saat pertandingan dihentikan, papan skor masih menunjukkan angka 0-0.
Laga PSS vs Persija akhirnya dilanjutkan kembali di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, pada Minggu (8/1/2022) sore WIB.
Pertandingan dimulai dari menit ke-47. Persija tampil menekan sejak awal dan memaksa PSS bermain bertahan.
Terus menyerang, tim Macan Kemayoran baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-81 melalui gol Riko Simanjuntak.
Baca juga: Persib Vs Persija: Informasi Tiket, Jumlah Penonton dan Waktu Kick-off
Riko menanduk bola ke dalam gawang PSS setelah memanfaatkan umpan lambung Alfriyanto Nico.
Semenit menjelang waktu normal berakhir (89'), Persija menggandakan skor lewat gol Ginanjar Wahyu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.