Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Vs Perancis: Ancaman Les Bleus, Tak Ada Malam Terbaik Messi

Kompas.com - 16/12/2022, 16:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain timnas Perancis, Olivier Giroud dan Theo Hernandez, siap menghancurkan mimpi Lionel Messi menjadi juara Piala Dunia 2022

Laga Argentina vs Perancis di final Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. 

Seperti pertandingan lainnya, Lionel Messi menjadi sorotan menjelang duel Argentina vs Perancis di final Piala Dunia 2022. 

Lionel Messi saat ini memimpin daftar top skor Piala Dunia 2022 bersama bintang Perancis Kylian Mbappe dengan torehan lima gol. 

Baca juga: Messi ke Final Piala Dunia 2022, Barcelona Dapat Untung

Kapten timnas Argentina itu juga berada di urutan teratas daftar top assist Piala Dunia 2022 dengan catatan tiga assist

Bek timnas Perancis, Theo Hernandez, mengatakan bahwa timnya tidak takut dengan Lionel Messi.

"Saya lelah, tetapi senang bisa memenangi semifinal Piala Dunia. Sekarang kami harus memulihkan kondisi untuk hari Minggu," kata Theo Hernandez, dilansir dari laman resmi FIFA. 

"Kami tidak takut dengan Lionel Messi. Namun, Argentina adalah tim yang luar biasa dan kami memiliki beberapa hari untuk bekerja," ujar pemain AC Milan ini. 

Baca juga: Data Statistik Argentina Vs Perancis di Final Piala Dunia 2022

Selebrasi Olivier Giroud seusai mencetak gol pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Perancis vs Polandia di Al Thumama Stadium, Minggu (4/12/2022). Giroud turut membantu timnas Perancis mengalahkan Polandia 3-1 lewat torehan satu gol.AFP/ ODD ANDERSEN Selebrasi Olivier Giroud seusai mencetak gol pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Perancis vs Polandia di Al Thumama Stadium, Minggu (4/12/2022). Giroud turut membantu timnas Perancis mengalahkan Polandia 3-1 lewat torehan satu gol.

Di sisi lain, Olivier Giroud yang merupakan pencetak gol terbanyak timnas Perancis mengakui kehebatan Lionel Messi. 

Akan tetapi, Giroud berjanji akan mengalahkan Argentina dan memberikan malam buruk untuk Lionel Messi. 

"Messi adalah pemain luar biasa, tetapi kami tidak akan membiarkannya menikmati malam terbaik yang bisa dia miliki," kata Giroud. 

"Kami ingin memenangi pertandingan ini. Kami ingin menjuarai Piala Dunia lagi dan kami akan berusaha untuk menghentikan Messi," tuturnya. 

Baca juga: Argentina Vs Perancis, Mengingat Lagi Saat Mbappe Benamkan Messi dkk

Namun, Olivier Giroud menegaskan bahwa Lionel Messi bukan satu-satunya ancaman di kubu Argentina. 

"Tetapi bukan hanya Messi di tim itu. Mereka memiliki pemain hebat lainnya. Saya pikir itu yang membuat Argentina sangat kuat," kata Giroud. 

"Saya tidak tahu apakah kami membutuhkan rencana khusus. Saya ingat pada Piala Dunia 2018, N'Golo (Kante) berada di belakang Messi sepanjang laga," ujarnya. 

"Tapi untuk saat ini saya tidak tahu apa rencananya. Kami akan mendiskusikannya dengan pelatih," kata Giroud. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com