Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jerman Tak Lolos Grup Piala Dunia 2022: Start Buruk Berujung Catatan Kelam

Kompas.com - 02/12/2022, 05:50 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Squawka

KOMPAS.com - Timnas Jerman gagal melewati fase grup Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka dipastikan tersingkir dari persaingan setelah finis di peringkat ketiga klasemen Grup E.

Der Panzer, julukan timnas Jerman, menempati peringkat ketiga klasemen Grup E Piala Dunia 2022 Qatar dengan koleksi empat poin dari tiga pertandingan.

Raihan poin Jerman sejatinya sama dengan Spanyol yang menduduki peringkat kedua. Namun, mereka kalah selisih gol sehingga harus rela finis di bawah Spanyol.

Jerman hanya unggul atas Kosta Rika yang terdampar di dasar klasemen Grup E dengan koleksi tiga poin.

Baca juga: Klasemen Grup E Piala Dunia 2022: Jepang Juara Grup, Jerman Tersingkir!

Adapun posisi puncak klasemen Grup E ditempati oleh wakil Asia, Jepang, yang berjaya dengan torehan enam poin dari tiga laga.

Dengan demikian, Jepang berhak lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar sebagai juara Grup E.

Jepang lolos bersama Spanyol yang dipastikan meraih status runner-up grup.

Sementara itu, Jerman sang juara Piala Dunia 2014 hanya bisa meratapi kegagalan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Kegagalan yang dialami Jerman tak lepas dari start buruk di fase grup. Mereka secara mengejutkan takluk 1-2 pada laga pertama kontra Jepang, 23 November lalu.

Baca juga: Hasil Jerman Vs Jepang 1-2: Kejutan Lagi! Der Panzer Tumbang di Tangan Samurai Biru

Setelah itu, Jerman hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 saat bersua Spanyol pada laga kedua Grup E, 28 November 2022.

Skuad asuhan Hansi Flick baru bisa meraih kemenangan ketika melawan Kosta Rika pada matchday terakhir fase grup, Jumat (2/12/2022) dini hari WIB.

Jerman memenangi laga tersebut dengan skor 4-2 berkat gol-gol yang dicetak oleh Serge Gnabry, Kai Havertz (2), dan Niclas Fuellkrug.

Sebelum memastikan kemenangan, Jerman sempat tertinggal akibat aksi gelandang Kosta Rika, Yeltsin Tejeda, dan gol bunuh diri sang kiper, Manuel Neuer.

Baca juga: Hasil Kosta Rika Vs Jerman 2-4: Dramatis, Der Panzer Tersingkir dari Piala Dunia!

Kemenangan atas Kosta Rika tetap tak bisa menyelamatkan Jerman dari kegagalan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Jerman yang sudah empat kali menjuarai Piala Dunia kini terjerembap dalam lembah kekelaman.

Mereka akan meninggalkan Qatar dan pulang ke Eropa sambil membawa catatan kelam.

Dilansir dari Squawka, ini adalah kali pertama dalam 92 tahun sejarah Piala Dunia, Jerman tersingkir di fase grup secara berturut-turut.

Sebelumnya, Der Panzer juga gagal melewati fase grup ketika berstatus juara bertahan pada Piala Dunia 2018 Rusia.

Baca juga: Hasil Piala Dunia 2022: Jepang-Spanyol ke 16 Besar, Jerman dan Belgia Tersingkir

Catatan itu menjadi suatu kemunduran bagi Jerman. 

Sebab, Jerman tidak pernah gagal lolos dari fase grup Piala Dunia sebelum edisi 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com