KOMPAS.com - Kejutan demi kejutan belum berhenti di Piala Dunia 2022 Qatar. Salah satunya di Grup F yang baru saja melakukan laga kedua.
Timnas Maroko sukses di luar dugaan menaklukkan negara peringkat ke-2 FIFA, Belgia.
Dalam laga di Al Thumama Stadium, Minggu (27/11/2022) malam WIB, Maroko menang 2-0.
Maroko mencetak dua gol tersebut lewat tendangan bebas langsung Abdelhamid Sabiri pada menit ke-73, lalu digandakan Zakaria Aboukhal saat injury time.
Baca juga: Piala Dunia 2022: Pelatih Maroko Puji Penampilan Impresif Ziyech Usai Kalahkan Belgia
Walaupun mengejutkan banyak pihak, pemain asing Liga 1 2022-2023 yang membela Dewa United FC, Karim Rossi, justru sudah memprediksi.
Sebelum laga dimulai, ia menilai Maroko bisa meraup tiga poin.
"Saya rasa Maroko bisa membuat kejutan saat melawan Belgia," ucapnya kepada Kompas.com.
Menurut penyerang berusia 28 tahun itu, ada sejumlah alasan yang membuatnya yakin Maroko bisa memberikan kejutan.
Kualitas permainan tim dan determinasi setiap pemain membuat ia yakin akan hal tersebut.
"Kami punya kualitas dan bermain dengan hati. Tentu saja akan sangat sulit, tetapi saya percaya Maroko bisa melakukannya," katanya.
Baca juga: Maroko Libas Belgia di Piala Dunia 2022, Peluk dan Cium Hakimi dengan Sang Ibu
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.