Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Piala Dunia 2022: Inggris dan Belanda Imbang, Qatar Terpuruk

Kompas.com - 26/11/2022, 04:51 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Inggris dan Belanda gagal melanjutkan tren kemenangan setelah bermain imbang pada matchday kedua fase grup Piala Dunia 2022 Qatar.

Di lain sisi, Qatar selaku tuan rumah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022 di tanah mereka sendiri seusai takluk 1-3 dari Senegal.

Pertandingan Qatar vs Senegal berlangsung di Al Thumama Stadium pada Jumat (25/11/2022) malam WIB.

Timnas Qatar asuhan Felix Sanchez Bas kali ini menyerah 1-3 dari Senegal.

Kekalahan dari Senegal membuat Qatar kini terpuruk di dasar klasemen Grup A Piala Dunia 2022 tanpa koleksi poin dan dipastikan tersingkir.

Dua kekalahan beruntun membuat Qatar kini tercatat sebagai tuan rumah terburuk dalam sejarah Piala Dunia.

Qatar jadi tuan rumah Piala Dunia pertama yang menelan kekalahan pada partai perdana.

Selain itu, tim berjuluk The Maroons itu sudah harus tersingkir pada matchday kedua fase grup.

Sebelumnya, predikat tuan rumah terburuk di Piala Dunia menjadi milik Afrika Selatan pada 2010.

Namun, ketika itu Bafana Bafana tetap mampu mengambil empat poin di fase grup dengan catatan satu kemenangan dan satu seri.

Baca juga: Hasil Piala Dunia 2022: Qatar Tersingkir, Antiklimaks 4.371 Hari Penantian

Pada laga Grup A lainnya, timnas Belanda dan Ekuador berbagi poin setelah bermain imbang 1-1.

Timnas Belanda asuhan Louis van Gaal sebenarnya berhasil unggul cepat pada menit keenam berkat gol Cody Gakpo.

Kemenangan timnas Belanda kemudian buyar setelah Enner Valencia mencetak gol penyeimbang untuk Ekuador pada menit ke-49.

Hasil imbang melawan Ekuador membuat timnas Belanda harus berjuang lagi sampai matchday terakhir Grup A untuk meraih tiket 16 besar Piala Dunia 2022.

Paling tidak, Belanda memperpanjang catatan tak terkalahkan di bawah pelatih Louis van Gaal menjadi 17 laga setelah ia datang usai Euro 2020.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com